Penyerang Wales Jadi Rebutan Setelah Gol di Piala Eropa

Selebrasi gol striker Wales, Hal Robson-Kanu
Sumber :
  • REUTERS

VIVA.co.id – Hal Robson-Kanu mengaku telah menerima tawaran dari banyak klub di seluruh dunia, setelah gol fantastis yang dibuatnya ke gawang Belgia, di perempatfinal Piala Eropa 2016. Salah satu klub yang diketahui telah mengajukan penawaran adalah Everton.

Bos Wales Kesal dengan Hasil Imbang

Dilansir dari Sunsport, Selasa 5 Juli 2016, Robson-Kanu saat ini tidak memiliki klub, setelah dilepas Reading pada akhir musim lalu. Statusnya sebagai pemain gratis, membuat jebolan akademi Arsenal tersebut menarik bagi banyak klub, untuk bertaruh dengan performanya musim depan.

Klub yang mendapatkannya bakal sangat beruntung, jika Robson-Kanu sukses mengulang kisah dongeng pemain seperti Jamie Vardy di Leicester City. Mereka juga tidak menderita banyak kerugian dengan nilai transfer yang mahal, jika Robson-Kanu tidak tampil bagus.

Sempat Unggul, Wales Akhirnya Ditahan Imbang Georgia

Everton saat ini menjadi salah satu klub yang aktif berburu pemain di bursa transfer, dengan sedikitnya £100 juta disiapkan oleh Farhad Moshiri. Pemilik saham mayoritas Everton yang baru, itu bertekad membawa Everton naik ke jajaran klub elit Premier League.

Langkahnya sudah dimulai dengan membajak manajer Southamton Ronald Koeman, yang dinilai sukses selama dua musim di St Mary's. Walau mendapat dana transfer besar dan kebebasan menentukan pembelian, Koeman diyakini akan mengulang caranya berburu pemain di Southampton.

Depak Darmian, Mourinho Akan Datangkan Pemain Ini?

Legenda Belanda, itu datang saat Southampton berada dalam krisis, setelah melepas banyak pemain bintangnya. Namun, dia bisa langsung membuat klub kembali stabil di musim pertamanya, dengan kejelian dalam membeli pemain. Bukan tanpa alasan, dia kini ikut memburu tanda tangan Robson-Kanu.

Koeman juga disebut sedang mengincar Juan Mata, yang hampir dipastikan bakal didepak Manchester United. Everton berharap bisa memperoleh gelandang Spanyol, itu dengan potongan harga. Namun, sumber dari Old Trafford, menyebut Mata lebih memilih kembali ke Spanyol.

Pemain Tim Nasional Wales

Wales, Tim Hebat yang Butuh Pengarah Gaya untuk Foto

Banyak pose aneh dari tim nasional Wales.

img_title
VIVA.co.id
10 Oktober 2016