Begini Cara Tepat Menyetrika Baju Bahan Nilon dan Polister

Ilustrasi setrikaan.
Sumber :
  • Setrikaan

VIVA – Philips berkolaborasi dengan Hattaco by Rani Hatta untuk menampilkan koleksi bertema Youth Culture dalam ajang Jakarta Fashion Week 2018. Rangkaian produk tersebut tak hanya menarik untuk mata namun juga untuk menjangkau lebih banyak orang peduli dengan perawatan pakaiannya.

Guru Ponpes di Parepare Tega Setrika Punggung Dua Santrinya hingga Melepuh

Bermain dengan bahan polister dan nilon, pakaian ini memiliki beragam pola dan motif seperti plaids dan stripes. Bahkan, sesuai tema, pakaian ini memiliki warna-warna yang dipadu-padan dengan berani.

Dalam kesempatan ini, kolaborasi Phlips dan Rani Hatta tak hanya ingin menyuguhkan deretan pakaian menarik namun juga menekankan untuk para pecinta fesyen bisa merawat pakaian dengan tepat. Sebab, menjaga kualitas bahan pakaian tetap apik merupakan hal penting, tidak hanya bagi penggemar fesyen atau para desainer, tetapi juga bagi semua orang yang ingin koleksi pakaiannya awet.

Mudahkan Pekerjaan Emak-emak, 5 Alat Rumah Tangga Ini Wajib Dimiliki

"Karenanya, penting untuk mengetahui bahwa beda bahan pakaian, berbeda pula cara merawat dan menyetrikanya," ujar Head of Personal Health Philips Indonesia, Yongky Sentosa dalam rilis Philips Indonesia, Selasa, 23 Oktober 2018.

Apalagi tidak banyak orang yang mengetahui tentang cara menyetrika yang tepat untuk bahan pakaian yang ingin disetrikanya. Ada yang masih beranggapan semua bahan pakaian bisa disetrika dengan setrika biasa dan pada tingkat suhu panas yang sama. Padahal, setiap bahan pakaian membutuhkan perawatan yang berbeda-beda agar tidak cepat rusak.

Wanita Setrika Anak Tiri, Diduga karena Kurang Jatah Bulanan

Dan perlu diketahui ada bahan kain yang tidak tahan panas terutama kain yang berbahan dasar polister. Karena polister terbuat dari biji plastik hasil olahan bumi, sehingga tidak boleh disetrika dengan suhu terlalu panas.

Sama halnya dengan nilon, yang sebaiknya menggunakan suhu rendah saat menyetrika. Sehingga, kain nilon dan polister sebaiknya disetrika paling awal dengan memasang suhu rendah terlebih dahulu. Jangan lupa, alas setrika pakaian harus menggunakan bantalan yang cukup empuk. (aw)

Ilustrasi kado

Kado Pernikahan Peralatan Rumah Tangga buat Sahabat, Pasti Bermanfaat

Kado pernikahan untuk pasangan yang akan menikah, biasanya lebih cocok diberikan kepada sahabat atau keluarga yang hubungannya sangat dekat.

img_title
VIVA.co.id
23 April 2024