Studi: 60 Persen Remaja Kecanduan Ponsel

Ilustrasi wanita pakai ponsel saat belanja
Sumber :
  • iStock
VIVAlife -
Di era modern seperti saat ini,
gadget
menjadi barang yang tidak bisa lepas dari genggaman. Sebuah studi menyebutkan, setiap harinya remaja usia 13-18 tahun, menghabiskan waktu sampai 10 jam untuk bermain dengan ponselnya.


Beberapa dari mereka bahkan merasa stres bila barang tersebut hilang dari pandangan.


Tim peneliti di Baylor University, Texas, Amerika Serikat, menemukan bahwa remaja perempuan menghabiskan 10 jam sehari untuk berkirim pesan singkat,
e-mail
atau surat elektronik dan media sosial. Sementara remaja laki-laki, rata-rata menggunakan ponselnya delapan jam sehari.


Dilansir
Tabrak Lari Ibu Hamil di Depan Kantor Kemenlu, Pengemudi Grandmax Ditangkap di Brebes
Daily Mail,
ketua studi, Profesor James Roberts, menjelaskan bahwa kecanduan ponsel akan semakin realistis di masa mendatang.
Masih Banyak Material Sisa Erupsi Gunung Marapi yang Bisa Picu Bencana Susulan, Kata Gubernur


Google Reveals Some Features to Protect Android Devices from Theft
Survei tersebut melibatkan 164 remaja di sekolah menengah. Mereka ditanya tentang berapa lama waktu menggunakan ponsel dan aplikasinya. Sebanyak 60 persen menjawab rata-rata 10 jam bermain dengan ponsel, yang sudah masuk taraf kecanduan.

Secara keseluruhan, para remaja tersebut menghabiskan sebagian besar waktunya untuk
chatting
dengan rata-rata 94,6 menit per hari. Selain itu, 48 menit mereka habiskan menggunakan
e-mail
, 38,6 menit media sosial, dan mendengarkan musik 26,9 persen.


Dibandingkan remaja laki-laki, remaja perempuan lebih banyak menghabiskan waktu mereka menggunakan ponsel. Profesor Roberts mengatakan bahwa hal itu menunjukkan, dalam hal mengirim pesan, pria lebih mengutamakan hal-hal penting daripada wanita.


"Remaja wanita cenderung menggunakan ponsel untuk alasan sosial seperti media sosial atau
e-mail
untuk membangun hubungan dan melakukan percakapan lebih dalam," katanya.


Namun Profesor Roberts memperingatkan bahwa penggunaan ponsel terlalu berlebihan bisa berdampak buruk. Penelitian dalam jurnal
Behavioral Addictions
mencatat bahwa ponsel bisa membuat manusia tidak fokus bekerja. (ms)

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya