Ini Alasan Roti Tak Boleh Disimpan di Lemari Es

Ilustrasi roti
Sumber :
  • VIVA.co.id

VIVA.co.id - Roti adalah salah satu menu sarapan yang paling umum dikonsumsi masyarakat di seluruh dunia. Selain lezat, roti juga mudah dikreasikan dengan menambah berbagai bahan.

Keren, Pesan Roti Kukus Diantar Pakai Lamborghini

Cara menyajikannya juga sangat sederhana, dengan olesan selai, taburan meses dan dapat langsung disantap tanpa dipanaskan terlebih dulu. Tak heran jika roti menjadi makanan wajib yang selalu tersedia di rumah.

Namun, banyak orang yang masih melakukan kesalahan saat menyimpan roti. Banyak yang masih menyimpannya di dalam lemari es.
Menanti Lemari Es Canggih Samsung di CES 2016

Padahal, faktanya adalah jika Anda ingin membuat roti tetap segar dalam waktu yang lama, membungkusnya di dalam plastik dan menyimpannya di lemari es adalah hal terburuk yang dapat Anda lakukan. Lemari es memang dapat menjaga makanan dan minuman tetap segar, namun hal tersebut tidak berlaku pada roti. 
Amankah Menyimpan Makanan Panas di Lemari Es?

Itu karena proses yang disebut retrogradasi dan rekristalisasi pati yang terjadi ketika roti disimpan dalam suhu dingin. Demikian dilansir dari Huffington Post.

Penjelasan ilmiahnya adalah usia roti dimulai dari ketika baru matang dan dikeluarkan dari oven, roti didiamkan terlebih dahulu hingga dingin. Itu lantas membuat pati di dalamnya akan kembali ke bentuk aslinya dan mengkristal.

Jadi, ketika roti disimpan di dalam lemari es, teksturnya akan menjadi keras atau bahkan menjadi lebih cepat basi. Lalu, apa yang harus dilakukan untuk menjaganya agar tetap segar dan tahan lama?

Pertama-tama selalu beli roti utuh yang belum dipotong. Roti yang telah dipotong atau diiris-iris akan lebih cepat mengeras dan basi. 

Selain itu, Anda juga bisa menyimpannya di atas meja makan dengan suhu ruangan. Jangan lupa untuk menutupi roti yang telah diisi dan menyimpannya di dalam wadah tertutup.

Jika Anda membeli roti dalam jumlah banyak, Anda bisa menyimpannya di dalam freezer. Namun, pastikan untuk membungkusnya terlebih dahulu di dalam wadah kedap udara. Ketika ingin dikonsumsi, diamkan roti hingga suhunya turun dan tak lagi membeku.

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya