Usai Tolong Wanita Tua, Pelayan Ini Ketiban Rezeki 'Nomplok'

Ilustrasi Pelayan
Sumber :
  • Pixabay/ motointermedia

VIVA.co.id – Seorang pelayan yang baik hati terkejut setelah salah satu pelanggan meninggalkan uang tip yang cukup besar sebagai rasa terima kasih atas kebaikannya sehari sebelumnya.

Kisah Inspiratif Reza Nurhilman dan Titan Tyra, Raih Cuan Berkat Inovasi Produk Lokal

Kasey Simmons tertegun ketika pelanggan meninggalkan tip yang tak terlupakan jumlahnya di restoran Applebee di mana dia bekerja.

Pekerja berusia 32 tahun itu terharu ketika ia melihat bahwa wanita itu dengan tagihan makan yang hanya 37 sen meninggalkan $ 500 (£ 380) setara Rp6,6 juta sebagai tip. Di sampingnya juga tertulis sebuah catatan yang menjelaskan bahwa ia sangat baik hati.

Kisah Inspiratif Rifky Bujana Bisri,  Anak Driver Ojol ke University of British Columbia

Kasey, yang tinggal di Dallas mengatakan, pelanggannya memesan menu termurah dengan alasan untuk menghargai pelayan.

Sehari sebelumnya, Kasey melihat seorang wanita tua sedih berkeliling di supermarket. Dia berhenti dan berbicara dengannya, dan bahkan membayar semua belanjanya untuk membangkitkan semangatnya.

Sukses Lewat Shopee Live, Amel Queens Raup Ratusan Juta dari Konten Fashion

"Itu hanya USD$ 17 (£ 13) atau setara Rp225 ribu, tapi itu bukan tentang uang. Ini tentang menunjukkan seseorang yang Anda sayangi," katanya seperti dilansir The Sun.

Hanya sampai hari berikutnya perbuatan baik Kasey mendapatkan balasan. Yakni ketika putri dari wanita tua datang ke tempat kerjanya dan meninggalkan tip yang luar biasa.

Ternyata wanita tua itu tengah berjuang melalui masa sedih di tahun ketiga kematian suaminya, dan perbuatan baik Kasey berhasil menghiburnya dan  membuat hari itu berbeda.

Sebuah pesan yang tertulis dalam serbet itu terbaca, "Pada salah satu hari yang paling menyedihkan selama setahun, Anda membuat hari ibu saya indah."

"Anda bersikeras untuk membayar. Mengatakan bahwa ia adalah wanita yang sangat cantik. Saya belum pernah  melihat wanita ini tersenyum sejak ayah meninggal."

(mus)

 

Pendiri NVidia, Jensen Huang

Dulunya Tukang Cuci Piring, Pengusaha Ini Kini Punya Harta Rp1.900 Triliun

Siapa yang menyangka bila seorang mantan tukang cuci piring, kini merupakan pengusaha tajir dan berpengaruh di dunia. Apa rahasianya?

img_title
VIVA.co.id
25 Oktober 2024