'Main di Spanyol, Evan Dimas Jangan Fokus di Lapangan Saja'

Evan Dimas saat latihan dengan UE Llagostera
Sumber :
  • http://www.uellagostera.cat/
VIVA.co.id
Tekad Evan Dimas Kembali Perkuat Indonesia di Piala AFF
- Evan Dimas memulai pertualangannya di Spanyol setelah diberikan kesempatan
trial
Evan Dimas Rayakan Ultah Bersama WNI di Spanyol
oleh UE Llagostera selama pekan ini. Pemuda 20 tahun itu pun disarankan tak fokus pada penampilannya di lapangan saja.

Sebulan di Spanyol, Bagaimana Kabar Evan Dimas?
Menurut mantan pelatih tim nasional Indonesia U-19, Indra Sjafri, salah satu hal paling penting yang harus diperhatikan Evan adalah faktor-faktor nonteknis. Masalah ini yang kerap membuat pemain Indonesia gagal berkembang di luar negeri.

"Harus siap mental, tidak hanya soal di lapangan. Tetapi, mental hidup sendiri jauh dari orangtua, lalu makanan, juga adaptasi kehidupan di Spanyol. Ini sangat-sangat penting," ujar Indra Sjafri, saat dihubungi VIVAbola.

"Pesan saya, cepat-cepat beradaptasi dengan kehidupan di sana. Mental harus kuat," tamhah mantan pelatih Evan Dimas di Timnas U-19 tersebut.

Evan bukan kali pertama terbang ke Spanyol untuk menambah ilmu sepakbolanya. Ia sempat ikut dalam salah satu ajang pencarian bakat di akademi Barcelona, La Masia, pada 2012 silam.

Kalau dapat mencuri perhatian tim pelatih Llagostera, Evan berpeluang besar diikat secara permanen oleh klub Segunda Division (sekelas Divisi Utama) tersebut dan bisa saja tampil pada musim 2015-16 ini. (one)
Gelandang timnas Indonesia, Stefano Lilipaly

Lilipaly Cuma Jadi 'Ban Serep' di Timnas Indonesia?

Kemampuan Lilipaly dan Evan Dimas di Timnas terbilang setara.

img_title
VIVA.co.id
4 November 2016