Penyebab Messi, Ronaldo, Suarez Layak Jadi Terbaik di Eropa

Cristiano Ronaldo dan Lionel Messi
Sumber :

VIVA.co.id - Malam nanti, UEFA akan mengumumkan Pemain Terbaik Eropa 2015. Lionel Messi, Cristiano Ronaldo dan Luis Suarez jadi tiga kandidat kuat.

Para pemain tersebut menyingkirkan sejumlah nama lain. Mereka masuk daftar teratas setelah mendapatkan poin suara dari 54 jurnalis masing-masing negara anggota UEFA.

Untuk kriteria pemain terbaik, haruslah punggawa dari klub yang tampil di bawah naungan federasi pimpinan Michel Platini. Mereka akan dinilai berdasarkan penampilan di semua kompetisi, baik untuk level klub maupun timnas.

Lalu, bagaimana catatan performa tiga kandidat kuat di atas, berikut datanya menurut situs UEFA:

1. Lionel Messi
Musim lalu, Messi tampil luar biasa. Dia berhasil mengantarkan Barcelona meraih treble winners. Selain itu, dia juga sukses memecahkan rekor pencetak gol terbanyak La Liga milik Telmo Zarra, 58 gol. Belum cukup, La Pulga pun menobatkan diri sebagai top scorer di Liga Champions bersama Cristiano Ronaldo dengan 10 gol.

- Sepanjang musim Messi tampil 57 kali, 13 di Liga Champions dan 44 di kompetisi domestik.

- Dia tampil selama 5061 menit, 1146 di Liga Champions dan 3915 di kompetisi domestik.

- 58 gol disarangkan Messi musim lalu, 10 gol Liga Champions dan 48 di kompetisi domestik.

- Dia juga mencatat 27 assist, 5 di Liga Champions dan 22 di kompetisi domestik.

- 134 kali Messi melepaskan tembakan ke gawang lawan, 26 di Liga Champions dan 108 di kompetisi domestik.

- Messi memiliki rasio passing sukses sebesar 84,35 persen. 86,2 persen di Liga Champions dan 82,5 di kompetisi domestik.

- Total Messi meraih 47 kemenangan musim lalu, kalah 6 kali dan 4 kali imbang.



2. Cristiano Ronaldo

Ronaldo adalah peraih penghargaan ini di musim lalu. CR7 baru saja melampaui catatan Alfredo Di Stefano sebagai top scorer sepanjang masa kedua Madrid. Pemain asal Portugal ini juga berhasil mencatat tiga hattrick dalam satu musim di La Liga.

- Ronaldo 52 kali tampil, 13 kali Liga Champions dan 39 kali di kompetisi domestik.

- 4461 menit bermain, 1155 menit di Liga Champions dan 3306 di kompetisi domestik.

- Ronaldo total mencatak 61 gol, 12 gol di kompetisi UEFA dan 49 di kompetisi domestik.

- Dia juga menghasilkan 19 assist, 3 di kompetisi UEFA dan 16 di kompetisi domestik.

- 137 kali Ronaldo melepaskan percobaan ke gawang lawan. 34 di kompetisi UEFA dan 103 di kompetisi domestik.

- 81,65 persen, adalah rasio passing sukses Ronaldo. 79,8 persen di kompetisi UEFA dan 83,5 persen di kompetisi domestik.

- 37 pertandingan dimenangkan Ronaldo musim lalu, seri 6 kali dan 9 kali kalah.



3. Luis Suarez
Suarez tampil begitu fenomenal musim lalu. Sempat dihukum karena kasus gigitan kepada Giorgio Chiellini di Piala Dunia, namun dia sukses membuktikan diri layak direkrut Barcelona. Salah satu pencapaiannya adalah membukukan salah satu gol kemenangan Los Azulgranas di final Liga Champions melawan Juventus.

- 43 kali Suarez tampil musim lalu. 10 di kompetisi UEFA, 33 di kompetisi domestik.

- 3533 menit total Suarez bermain. 826 di Liga Champions dan 2707 di kompetisi domestik.

- 25 gol dihasilkan: 7 di Liga Champions dan 18 di kompetisi domestik.

- 21 assist diberikan Suarez: 3 di Liga Champions dan 18 di kompetisi domestik.

- 59 tembakan ke gawang dibuat Suarez: 19 di Liga Champions dan 40 di kompetisi domestik.

- 74,15 persen, adalah total passing sukses Suarez. 74,6 persen di Liga Champions dan 73,7 di kompetisi domestik.

- 36 laga berhasil dimenangkan Suarez musim lalu, 2 kali imbang dan 5 kali kalah. (one)

Barcelona Banting Harga Coutinho, Rela Rugi
Bomber muda Red Bull Salzburg, Erling Brat Haaland

Malam Bersejarah di Liga Champions, Pemuda 19 Tahun Kalahkan Messi

Erling Braut Haaland curi perhatian.

img_title
VIVA.co.id
18 September 2019