Aksi Sedeng Tentara Rusia Bantai Lusinan Pasukan Ukraina Sendirian

VIVA Militer: Prajurit satuan elite Spetsnaz dari Batalyon Vostok militer Rusia
Sumber :
  • censor.net

VIVA – Seorang tamtama militer Rusia melakukan aksi nekad menghabisi lusinan tentara Ukraina di dekat Jembatan Vremevsky, wilayah selatan Republik Rakyat Donetsk (DPR), Selasa 25 Juli 2023.

Israel Akhiri Operasi di Daerah Jabalya, Fokus Dialihkan ke Rafah

Tentara bernyali besar itu diketahui adalah Prajurit Artem Berezin, salah satu anggota satuan elite Spetsnaz yang tergabung dalam Batalyon Vostok (Timur) Angkatan Bersenjata Federasi Rusia (VSRF).

Aksi gila Berezin diungkap langsung oleh Kepala Pers Batalyon Vostok, Letnan Kolonel Oleh Chekhov. Menurut Chekhov, Berezin dengan berani bergerak maju sendirian saat militer Ukraina tengah membombardir Jembatan Vremevsky. 

Siap Ikuti Latma Rimpac, TNI AL Berangkatkan Kapal Perang KRI REM-331 Arungi Laut Pasifik ke Hawaii

Dilansir VIVA Militer dari Kantor Berita Rusia, RIA Novosti, yang menjadi alasan Berezin nekad maju sendirian adalah menghentikan serangan tentara Ukraina, yang secara konsisten menyerang posisi pasukan Rusia.

VIVA Militer: Prajurit Rusia anggota satuan elite Spetsnaz

Photo :
  • ria.ru
Perkuat Pertahanan Indo-Pasific, Panglima TNI Bertemu Dengan Panglima Angkatan Bersenjata Inggris

Setelah bergerak cukup jauh, Berezin disebut Chekhov menemukan posisi musuh berikut artileri yang digunakan untuk menyerang unit militer Rusia di seberang Jembatan Vremevsky.

Tak tinggal diam, Berezin memberondong senapan serbunya ke arah prajurit Ukraina hingga tewas satu per satu. Menurut Chekhov, lebih dari 12 orang tentara Ukraina tewas dibunuh Berezin seorang diri.

"Penembak peleton dari resimen senapan bermotor dari pengelompokan, Prajurit Artem Berezin, selama serangan balasan pasukan Ukraina di salah satu sektor di arah Zaporizhzhia, melakukan tugas menghancurkan personel musuh dengan tembakan," ujar Chekhov.

"Saat salah satu serangan Angkatan Bersenjata Ukraina di area Jembatan Vremevsky, Prajurit Berezin yang berasal dari unit di garis pertahanan, seorang berhasil mendeteksi dan menghancurkan lebih dari selusin nasionalis (tentara Ukraina)," katanya.

VIVA Militer: Prajurit Rusia anggota satuan elite Spetsnaz

Photo :
  • military.com

Chekhov menambahkan, berkat dedikasi para sniper (penembak runduk) dan secara pribadi kepada Prajurit Artem Berezin, serangan Ukraina berhadil digagalkan. Di sisi lain,  pasukan Rusia terus mempertahankan posisinya di daerah tersebut.

Sebagai informasi, Batalyon Vostok tak secara spesifik merilis data identitas Berezin termasuk foto. Hal ini dilakukan untuk menjaga keamanan dan kerahasiaan satuan itu.

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya