Drone Laut Ukraina Jadi Bangkai Usai Gagal Hancurkan Kapal Perang Rusia

VIVA Militer: Kapal perang Sergei Kotov militer Rusia menembakkan rudal
Sumber :
  • zawya.com

VIVA – Tiga unit pesawat tanpa awak (drone) militer Ukraina melancarkan serangan ke dua kapal perang Angkatan Laut Rusia (VMF) di Laut Hitam, Senin 31 Juli 2023 malam waktu setempat. 

Israel Akhiri Operasi di Daerah Jabalya, Fokus Dialihkan ke Rafah

Kementerian Pertahanan Rusia mengumumkan serangan drone laut Ukraina, terhadap dua kapal patroli (Project 22160), Sergei Kotov dan Vasily Bykov.

Dalam laporan yang dikutip VIVA Militer dari RIA Novosti, serangan drone Ukraina diyakini adalah upaya mendobrak dominasi militer Rusia, yang menguasai Laut Hitam.

Siap Ikuti Latma Rimpac, TNI AL Berangkatkan Kapal Perang KRI REM-331 Arungi Laut Pasifik ke Hawaii

Sayang, ambisi Ukraina menenggelamkan kedua kapal patroli Angkatan Laut Rusia gagal. Ketiga drone tempur militer Ukraina berhasil dihancurkan dengan menggunakan senjata standar.

VIVA Militer: Drone laut militer Ukraina

Photo :
  • cnn.com
Perkuat Pertahanan Indo-Pasific, Panglima TNI Bertemu Dengan Panglima Angkatan Bersenjata Inggris

"Malam ini Angkatan Bersenjata Ukraina melakukan upaya yang gagal untuk menyerang kapal patroli 'Sergei Kotov' dan 'Vasily Bykov' dengan tiga kapal laut tak berawak," kata Kementerian Pertahanan Rusia.

Tercatat bahwa kedua kapal Armada Laut Hitam ini mengendalikan pelayaran di bagian barat daya Laut Hitam, sejauh 340 kilometer dari wilayah Sevastopol.

Rusia mengerahkan armada tempur untuk memantau Laut Hitam, setelah diberlakukannya aturan yang melarang kapal-kapal asing memasuki perairan tersebut.

VIVA Militer melaporkan dalam berita Kamis 20 Juli 2023, Kementerian Pertahanan Rusia menyatakan akan menghancurkan kapal yang berlayar ke arah Ukraina melalui Laut Hitam.

VIVA Militer: Kapal perang Sergei Kotov Angkatan Laut Rusia (VMF)

Photo :
  • topwar.ru

Siapapun yang melintas Laut Hitam menuju Ukraina dianggap membawa persenjataan dan akan menjadi target yang sah untuk diserang. Aturan ini dimulai pada 20 Juli 2023 sejak pukul 00.00.

Militer Ukraina melakukan serangan drone besar-besaran, selain yang digelar di Moskow dan menghancurkan pusat bisnis di salah satu gedung pencakar langit.

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya