TNI AU Akan Gelar Latihan Militer Besar-besaran Angkasa Yudha 2022

VIVA Militer: KSAU Marsekal TNI Fadjar Prasetyo
Sumber :
  • Dispenau

VIVA – TNI Angkatan Udara dalam waktu dekat ini akan menggelar latihan militer besar-besaran atau yang biasa disebut dengan Latihan Puncak "Angkasa Yudha" tahun 2022. Rencananya latihan Angkasa Yudha itu akan digelar pada akhir November hingga awal Desember 2022 mendatang.

Amerika: Pasukan Israel Takkan Mampu Habisi Hamas!

Komandan Kodiklatau Marsdya TNI M.Tonny Harjono mengatakan, latihan puncak Angkasa Yudha akan diselenggarakan secara online dan offline.  Latihan Gladi Posko akan digelar pada tanggal 21 - 25 November 2022, dan P2O & Wargaming akan dilakukan pada tanggal 28 November  - 2 Desember 2022.  

"Latihan dilaksanakan di Seskoau (Kolat) dan di Koopsud I, II, III (Pelaku)," kata Komandan Kodiklatau Marsdya TNI M. Tonny Harjono dalam keterangan resmi Dinas Penerangan Angkatan Udara (Dispenau) yang diterima VIVA Militer, Kamis, 29 September 2022.

Sagil Siswa SD di Jambi yang Miliki Tinggi 2 Meter Bercita-cita Ingin Jadi Anggota TNI

Pada saat memaparkan kesiapan latihan kepada KSAU selaku Pimumlat Marsekal TNI Fadjar Prasetyo di Mabes TNI Angkatan Udara, Cilangkap hari ini, Dankodiklatau yang juga menjabat sebagai Direktur Latihan (Dirlat) Angkasa Yudha 2022, Marsdya TNI M.Tonny Harjono memaparkan bahwa latihan Angkasa Yudha 2022 akan melibatkan beberapa satuan jajaran TNI Angkatan Udara, seperti Koopsud I,  Koopsud II, Koopsud III dan Kopasgat.

"Latihan puncak TNI AU Angkasa Yudha diikuti ratusan personel, bertujuan memelihara, meningkatkan dan menguji kemampuan Komando Pelaksana operasi Koopsudnas dan satuan jajarannya, dalam menyusun rencana operasi udara  gabungan dan Air Task Order pada  rencana kampanye militer Kogab TNI," kata Dankodiklatau Marsdya TNI Tonny Harjono.

Biadab, Tentara Israel Hancurkan Puluhan Rumah Badui di Gurun Negev

Sejumlah pejabat utama Mabesau turut hadir dalam pemaparan Latihan Puncak Angkasa Yudha 2022 tersebut, diantaranya, Wakasau Marsdya TNI A. Gustaf Brugman dan Pangkoopsudnas Marsdya TNI Andyawan Martono Putro.

VIVA Militer: Drone bunuh diri militer Iran

Drone Bunuh Diri Iran Bombardir Suriah, Habisi Nyawa Warga Sipil

Iran mengerahkan kekuatan militer untuk menyokong rezim al-Assad.

img_title
VIVA.co.id
10 Mei 2024