Markas Pasukan Laba-laba Hitam Bergetar, Mayjen TNI Nurchahyanto: Kalian Kayak Setan Semua

VIVA Militer: Yonif 527/Baladibya Yudha.
Sumber :
  • Yonif 527/Baladibya Yudha.

VIVA – Kamis 1 Desember 2022 menjadi hari yang sangat bergairah bagi prajurit TNI Batalyon Infateri 527/Baladibya Yudha. Bagaimana tidak, Panglima Kodam Brawijaya, Mayor Jenderal TNI Nurchahyanto berhasil membuat markas pasukan laba-laba hitam itu bergetar.

Korut Kirim Utusan ke Iran, Kira-kira Ini yang Dibahas

Jadi, kemarin itu Mayjen TNI Nurchahyanto bersama sejumlah pejabat Kodam Brawijaya datang ke markas Yonif 527/BY Jalan Ahmad Yani, Lumajang, Jawa Timur.

Berdasarkan siaran resmi Penerangan Yonif 527/BY dilansir VIVA Militer, Jumat 2 Desember 2022, Pangdam Brawijaya datang untuk melakukan pemeriksaan kesiapan pasukan untuk melaksanakan tugas operasi satuan tugas teritorial di Kodam Cenderawasih, Papua.

Masuk Jebakan, Tentara Israel Ditembak Mati Sniper Hamas di Gaza Utara

VIVA Militer: Yonif 527/Baladibya Yudha.

Photo :
  • Yonif 527/Baladibya Yudha.

Dalam kegiatan itu, Pangdam Brawijaya memeriksa langsung kondisi pasukan. Mulai dari perbekalan yang akan dibawa, persenjataan, peralatan komunikasi, alat transportasi hingga kebutuhan peralatan medis.

Gara-gara Rumah Dinas Bagus Ini,Pasukan Tengkorak Kostrad Diganjar 5 Miliar Sama Jenderal TNI Maruli

Sejak Jenderal TNI Angkatan Darat almum Akademi Militer 1987 itu memasuki markas, yel-yel penyemangat terus membahana. Namun, suasana semakin pecah dan membara tatkala Pangdam menyampaikan beberapa kalimat pembakar semangat prajurit.

"Kalian dulu menyambut saya dengan semangat luar biasa, sekarang makin semangat kalian. Mik ini sampai bergetar oleh suara-suara kalian yang luar biasa. Semua kalian gak ada satupun yang muka yang guanteng gitu, gak ada. Kalian itu kayak setan semua, itu yang betul," kata Pangdam Brawijaya di hadapan prajurit yang disambut dengan pekik dan tepuk tangan.

VIVA Militer: Panglima Kodam Brawijaya, Mayor Jenderal TNI Nurchahyanto

Photo :

Pangdam juga mengungkapkan kebanggaannya atas semangat dan kesiapan pasukan laba-laba dalam mengemban amanah operasi. "Saya bangga pada kalian semua, karena pagi ini kalian menunjukkan pada saya dan seluruh pejabat kodam bahwa kalian semangat. Kemudian saya yakin kalian sudah siap untuk tugas operasi," ujar Pangdam.

Perlu diketahui, bukan kali ini saja Mayjen TNI Nurchahyanto mengunjungi pasukan laba-laba hitam yang telah dipercaya TNI untuk menjalankan tugas operasi ke Papua. Pangdam Brawijaya ini sebelumnya juga mengunjungi pasukan saat melaksanakan latihan pratugas.

Baca: Kejadian Tak Terduga Pasukan Pandawa Kostrad TNI saat Latihan di Kaki Gunung Lawu

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya