Nasib Mahasiswi yang Tabrak Polisi Karena Tak Ingin Ditilang

Sumber :
  • VIVAnews/Sherly

VIVA Otomotif – Seorang mahasiswi berinisial HFR mengamuk karena ditegur polisi, karena melawan arah saat mengendarai motor di daerah Kampung Melayu, Jakarta Timur.

Komjen Fadil Pimpin Pengamanan Ajang World Water Forum di Bali, 5.791 Polisi Dikerahkan

Peristiwa itu terjadi di bawah flyover Terminal Bus Kampung Melayu, Jakarta Timur, pada Kamis 30 Juni 2022 sekitar pukul 07.30 WIB. Pihak kepolisian pun akhirnya mengamankan wanita itu.

“Iya karena pelaku melawan arah. Kejadian pukul 07.30 WIB tadi,” kata AKBP Ahsanul Muqaffi, Kasat Reskrim Polres Metro Jakarta Timur, dikutip dari laman resmi NTMC Polri, Jumat 1 Juli 2022.

Pengakuan Pelaku Begal Siswa SMP di Depok Usai Ditangkap: Incar Anak Sekolah Bawa HP

Selanjutnya aksi wanita yang meresahkan itu diinterogasi polisi. Tak lama,perempuan tersebut akhirnya diamankan.

Pemotor ditilang akibat masuk ke lajur busway

Photo :
  • Instagram @jktinfo
Viral Emak-emak di Taput Dituduh Curi Ketang Dihukum Telanjang, Begini Kata Polisi

“Pelaku diamankan dan dibawa ke Unit PPA Polres Metro Jakarta Timur,” kata Muqaffi.

HFR Tidak hanya marah-marah saat diberhentikan polisi saat itu. Pelaku melakukan penyerangan kepada petugas usai tidak diterima ditegur ketika berkendara melawan arah.

Peristiwa itu terjadi di bawah flyover Terminal Bus Kampung Melayu, Jakarta Timur pagi tadi sekitar pukul 07.30 WIB. Awalnya petugas melihat pelaku yang mengendarai motor melintas lawan arah dari Jatinegara ke arah Tebet.

Ipda RM kemudian mencoba menegur pelaku HFR. Namun, pelaku justru menabrak Ipda RM dengan sepeda motor miliknya.

“Pelaku ditegur petugas agar balik arah namun pelaku terus melawan dengan menabrakkan motornya kepada petugas,” pungkas Ahsanul.

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya