VW Kombi Dibuat Versi Lego

VW T1 Camper Van atau VW Kombi yang dibuat dari Lego
Sumber :
  • autoevolution.com

VIVAnews - Camper Van, salah satu mobil keluaran Volkswagen (VW) ternyata memiliki penggemar eksklusif. Berbagai cara dilakukan para penggemar fanatiknya untuk beromantisme dengan mobil yang sempat sukses menjadi ikon mobil keluarga pada 1960-an.

Elite PAN soal PKB-Nasdem Gabung Prabowo: Ini Masih Perubahan atau Keberlanjutan? 

Untuk mewujudkan hal itu, perusahaan mainan Lego sengaja menciptakan model mobil VW Camper van dengan sangat detail.

Jenis VW T1 Camper Van Tahun 1962 atau dikenal Combi ini, dibuat mirip seperti layaknya kendaraan asli, termasuk logo "V" yang berbentuk tiga dan memiliki warna sesungguhnya. Begitu juga dengan pintu yang dikenal dengan Pop-up.

"Ini adalah karakter yang unik dan menawan, serta disukai di seluruh dunia. Ini merupakan satu-satunya kendaraan yang pernah diproduksi dengan sentuhan modifikasi," ujar Desainer Lego, John Henry Harris, di laman Autoevolution, Kamis 18 Agustus 2011.

Pada interior mobil misalnya, dibuat layaknya trailer lengkap dengan meja makan, sofa lipat, dan tempat tidur ganda. Karena diciptakan pada eranya kaum Hippies, maka beberapa aksesori seperti lampu lava --yang terkenal kala itu-- lukisan papan selancar, dan kaos dengan pesan perdamaian menghiasi kabin belakang.

Produsen mainan asal Denmark ini berusaha menciptakan VW kecil semirip mungkin dengan aslinya, tapi khas Lego yang serba kotak tetap ditonjolkan.

Top Trending: Habib Bahar Akui Kemenangan Prabowo Gibran hingga Seorang Ulama Kritik Nabi Muhammad

Misalnya, membiarkan desain kabin kemudi seperti model asli dengan speedometer bulat di bawah lingkar kemudi serta dudukan mesin di bagian belakang mobil. Untuk warna, kombinasi putih dan oranye membuat kesan vintage lebih kuat.

"Saya rasa pecinta Lego akan menyukainya. Saya juga berharap akan banyak sekali yang menikmati ini. Bukan hanya penggemar Lego, bahkan pecinta VW di luar sana juga akan senang dengan model ini," tegasnya.

Satu unit mobil ini harus dirakit sendiri. Nah, bagi Anda yang tertarik bisa diperoleh dengan harga US$99,99 atau sekitar Rp851,9 ribu per unit. (art)

Bandara Internasional I Gusti Ngurah Rai Bali

Nasib 2 Debt Collector Ambil Paksa Mobil Polisi, Kemenhub Pangkas Jumlah Bandara Internasional

Berita tentang nasib dua debt collector yang hendak mengambil paksa mobil Aiptu Fandri di parkiran salah satu pusat perbelanjaan di Kota Palembang jadi yang terpopuler.

img_title
VIVA.co.id
27 April 2024