VIDEO: Duel Supercar Tercepat di Dunia

Nissan GT-R 2013
Sumber :
  • gtspirit.com

VIVAnews - Bagi pencinta otomotif mungkin selalu bertanya-tanya siapa yang akan keluar sebagai juara, jika dua supercar tercepat di muka bumi berada dalam satu lintasan drag race.

Baru-baru ini, ada sebuah video dari Florida yang menayangkan hal tersebut. Dua supercar tercepat di dunia, Bugatti Veyron 16.4 dan Nissan GT-R, beradu cepat dalam sebuah lintasan balap sejauh 1/4 mil.

Namun, sebelum mengetahui siapa yang unggul sebagai juaranya. Ada baiknya mengenal spesifikasi kedua supercar tersebut. Bugatti Veyron 16.4 mengusung mesin 8.000 cc 16 silinder quad-turbocharged dan bertenaga 1.001 PS.

Dengan atap terbuka, mobil sport seharga US$ 2,6 juta atau sekitar Rp23,4 miliar ini, dapat memiliki kecepatan maksimum 360 km/jam.

Sedangkan Nissan GT-R, mampu menembus akselerasi 0 sampai 100 km/jam dalam waktu 3,5 detik. Mobil buatan Jepang ini memiliki mesin mampu yang mampu melontarkan 545 tenaga kuda dan torsi 463 lb-ft pada putaran mesin 7.000 rpm.

Dari spesifikasi itu, Bugatti Veyron dan Nissan GT-R memiliki kecepatan yang tidak jauh berbeda. Namun, dari segi harga, Nissan GT-R sepuluh kali lebih murah jika dibandingkan dengan Bugatti Veyron. Lihat video duel Bugatti Veyron dan Nissan GT-R di sini. (Sumber: Autoevolution)

Tukang Parkir Liar di Bekasi Serobot Lahan Warga, Ditegur Malah Ngamuk
Ilustrasi minum air/air putih.

Cegah Kontaminasi Bromat Berlebih pada Air Minum, Pemerintah Diminta Proaktif

Pemerintah dan produsen diminta untuk lebih proaktif guna mencegah potensi kontaminasi Bromat berlebih pada air minum. BPOM menetapkan ambang batas Bromat 10 ppb.

img_title
VIVA.co.id
7 Mei 2024