Sarwendah Beli Mobil Mewah Untuk Betrand Peto Jadi Sorotan, Ruben Onsu Bengong

Betrand Peto dan Sarwendah
Sumber :
  • IG @betrandpetoputraonsu

Jakarta – Hubungan Ruben Onsu dan Sarwendah dikabarkan tidak baik-baik saja, mereka sudah dua bulan pisah rumah. Bahkan ada yang mengkaitkan keretakan rumah tangganya akibat anak angkatnya, yaitu Betrand Peto.

Unggah Foto Tanpa Ruben Onsu, Rumah Tangga Sarwendah Kembali Dipertanyakan Netizen

Belakangan ini kedekatan Betrand Peto Putra Onsu dengan Sarwendah selalu menjadi sorotan warganet, terutama ketika mereka berpelukan, dan bermanja-manja. Terlihat mamah tirinya sangat sayang.

Betrand Peto dan Toyota Voxy

Photo :
  • Screenshoot Youtube
Dinilai Egois, Gaji Marselino Ferdinand Bisa Beli 14 Unit Avanza

Bahkan saat Sarwendah membelikan mobil mewah untuk Betrand kembali jadi sorotan. Mobil yang dibelikan untuk anak angkatnya itu adalah Toyota Voxy yang harganya setengah miliar rupiah atau Rp500 jutaan.

Melalui channel Youtube The Onsu Family, Toyota Voxy itu diberikan saat Onyo sapaan akrab Betrand ulang tahun pada empat tahun yang lalu. Padahal saat itu Ruben Onsu sudah memberikan kuda untuk anak tirinya tersebut, maka saat mobil itu diberikan suami Sarwendah itu hanya bengong.

Sebanyak Ini Sarwendah Keluarkan Uang Untuk Mobil Betrand Peto

“Ini hadiah dari bunda buat Onyo. Karena belum punya SIM, jadi yang bawa mobilnya Michael. Tadi kan kuda dari ayah (Ruben),” ujar Sarwendah seperti dikutip Viva Otomotif melalui tayangan tersebut, Selasa 7 Mei 2024.

Betrand sangat senang bahkan tangan dan kakinya gemetar saat mobil MPV berwarna putih itu diberikan untuk dirinya. “Saya Happy banget. Enggak pernah dapat sebesar ini. Kue ulang tahun saja belum pernah,” katanya.

Toyota Voxy resmi diluncurkan oleh PT Toyota Astra Motor pada 2017 lalu untuk menggantikan NAV-1. Mobil tersebut dilahirkan sebagai pilihan konsumen kelas menengah, atau sebagai adiknya Alphard.

Secara tampilan MPV pesaing Nissan Serena itu tetap elegan, dan moderen dengan penerangan serba LED Untuk jarak ground clearance, Toyota membuatnya sama dengan ukuran Avanza yakni 16,5 centi meter.

Mengandalkan mesin bensin empat silinder 3ZR-FAE yang mirip dengan NAV-1. Tenaga maksimalnya 152 ps di 6.100 rpm dan torsi 193 Nm di putaran 3.800 rpm. Tenaga tersebut disalurkan melalui transmisi matik CVT.

Voxy memilik konfigurasi 6 penumpang, dengan jok captain seat di baris kedua sama seperti Alphard. Dibekali panoramic sunroof untuk menambah kesan mewah, pengaturan AC tiga zona, sudah smart keyless, dan dilengkapi fitur keamanan lainnya.

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya