Bikin Mobil Semakin Keren Enggak Perlu Repot ke Bengkel

VIVA Otomotif: Mobil yang dipasangi aksesori
Sumber :
  • Dok: Otoproject

VIVA Otomotif – Meski mobil baru yang dijual di diler saat ini sudah dibekali dengan tampilan terkini dan fitur mumpuni, namun bagi beberapa orang hal itu masih dirasa kurang cukup.

Pembiayaan Kendaraan Listrik Meningkat 338 Persen

Tidak sedikit kemudian yang memutuskan untuk menambah aksesori, agar penampilan kendaraan menjadi lebih menarik dan sesuai keinginan mereka.

Beberapa aksesori juga dipasang, supaya memudahkan pemilik saat dibutuhkan. Tapi, biasanya untuk melakukan hal itu mereka harus mengunjungi bengkel atau toko langganan yang jaraknya terkadang cukup jauh.

Pembatasan Usia Kendaraan di Jakarta: Antara Langit Biru dan Perekonomian

Untungnya, kini sudah ada layanan pemasangan aksesori mobil yang bisa dilakukan di rumah dan disediakan oleh Otoproject, yaitu Tau Beres.

VIVA Otomotif: Aksesori mobil

Photo :
  • Dok: Otoproject
Ada Korban Meninggal Akibat Tabrakan KA Pandalungan Vs Mobil di Pasuruan, Perjalanan KA Terganggu

Mereka juga memiliki experience store yaitu Otoproject Garage, yang yang siap memberikan pengalaman pembelian aksesori yang nyaman dan mengesankan bagi pelanggan.

Pendiri Otoproject, Martin mengatakan bahwa mereka memiliki komitmen untuk berinovasi mengembangkan produk-produk aksesori, yang membuat mobil konsumen menjadi lebih keren serta lebih fungsional.

“Otoproject adalah salah satu merek aksesori aftermarket terbesar di Indonesia, yang telah memasarkan ribuan aksesori untuk ratusan mobil dengan kualitas terdepan,” ujarnya di Jakarta Selatan, dikutip Selasa 10 Januari 2023.

Setelah bertahun-tahun menggandeng berbagai key opinion leader seperti influencer media sosial, vlogger, selebriti, maupun beragam tokoh otomotif, maka pada tahun ini mereka memutuskan untuk menggandeng Fitra Eri sebagai brand ambassador.

Kehadiran Fitra diharapkan bisa meningkatkan brand awareness dari Otoproject, beserta tiga seri produk yaitu Otorack sebagai merek produk roofbox mobil, PlugnPlay sebagai merek produk elektrikal mobil dan Maxmat sebagai merek produk karpet mobil.

“Harapan ke depannya, bisa mengedukasi masyarakat bahwa aksesori itu tidak semua bisa dipasang di semua mobil. Dan kami mau menegaskan, bahwa produk yang dibuat spesifik untuk satu mobil itu pasti akan memiliki keunggulan lebih banyak dibandingkan produk universal yang digunakan di semua mobil,” tutur Fitra.

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya