Mobilio Jadi Pendongkrak Jualan Honda pada Oktober

Honda Mobilio
Sumber :
  • HPM

VIVA.co.id - Jelang akhir tahun, penjualan otomotif nasional mulai bergairah. Hal ini dirasakan PT Honda Prospect Motor (HPM), agen tunggal pemegang merek mobil Honda di Indonesia, yang mengalami peningkatan penjualan pada Oktober 2015.

Pamerkan 23 Mobil Baru di IIMS, Honda Klaim Banjir Pesanan

Di bulan tersebut, HPM mencatat peningkatan penjualan dari 14.190 unit pada September menjadi 14.609 unit pada Oktober. Dengan tambahan data Oktober, artinya Honda telah meraih penjualan 132.458 unit di seluruh Indonesia sepanjang 2015.

Menurut Marketing and After Sales Service Director HPM, Jonfis Fandy, ajang pameran mobil seperti Jakarta Auto Show (JAS) 2015 merupakan acara yang positif untuk tetap menjaga pasar otomotif tetap segar.

Daftar 5 Merek Mobil Paling Laris, Toyota Menjauh

"Kami bersyukur, produk-produk Honda berhasil menjadi primadona di ajang tersebut. Penjualan Honda 533 unit di JAS 2015," ucap Jonfis, Minggu 8 November 2015.

Sepanjang Oktober 2015, Honda Mobilio menjadi produk dengan penjualan tertinggi, sebanyak 4.780 unit, meningkat dari bulan sebelumnya yang tercatat 3.970 unit. Hingga saat ini, total penjualan Mobilio sebanyak 37.279 unit sepanjang 2015.

Honda Ngotot Luncurkan Sedan Civic, Ini Alasannya

Di urutan berikutnya terdapat Honda Brio Satya, yang mampu terjual 2.983 unit pada September menjadi 3.330 unit pada Oktober 2015. Angka tersebut menambah total penjualan Brio Satya pada 2015 sebanyak 24.917 unit.

Sementara itu, Honda HR-V mencatat penjualan 3.236 unit pada Oktober lalu, dengan total penjualan sebanyak 31.258 unit sepanjang 2015. Honda Jazz terjual sebanyak 1.492 unit pada Oktober, dengan penjualan total tahun ini 14.129 unit. (art)

Toyota Calya

Belum Lama Meluncur, Penjualan Calya Sudah Salip Agya

Kisaran harga Calya antara Rp129,65 - 150 juta.

img_title
VIVA.co.id
11 Agustus 2016