BMW Tipe Apa yang Paling Laris di Indonesia?

Peluncuran All New BMW X1 di Jakarta, Rabu (11/5/2016).
Sumber :
  • Herdi Muhardi/VIVAcoid

VIVA.co.id – Meski di tengah perlambatan penjualan otomotif dalam negeri, BMW Group Indonesia mencatat pertumbuhan penjualan. Pada tahun lalu, pabrikan asal Jerman itu mengaku tumbuh 5,7. Peningkatan penjualan ini ditunjukkan dari rekor penjualan sebanyak 3.638 unit untuk kendaraan BMW dan MINI.

Mobil BMW Tabrak 4 Motor di Cisarua, 6 Orang Luka-Luka

Menurut Head Of Communications BMW Indonesia, Jordie O'tania, untuk penjualan bulan Januari sampai dengan April 2016, BMW mengalami peningkatan yang cukup signifikan.

"Januari sampai April 2016 kita mengalami kenaikan lebih dari lima persen, total penjualannya 1.038 unit. Kita merasa masih ada nilai positif dari konsumen Indonesia," ujarnya saat ditemui di kawasan Rasuna Said, Jakarta, Kamis, 19 Mei 2016. "Model yang paling diminati di Indonesia hingga kini adalah seri 3," lanjutnya.

Warganet Geger Lihat Mobil Klasik Teririt di Dunia Dipakai Mudik

BMW, kata dia, sejauh ini masih sangat percaya mobil-mobilnya dapat terus diterima di pasaran. Sebab, pasar premium yang ada di Indonesia dinilai masih sangat besar.

"Untuk masalah segmen kendaraan premium, kita masih optimis dan percaya tahun ini pasar premium BMW akan tetap berkembang, karena masih banyak potensi," kata dia.

Lagi Ngebut 280 Km/jam, Mobil Ini Dipaksa Ngerem Mendadak

Hal ini beralasan, mengingat data perekonomian Indonesia yang menyebutkan jika pada 2016, ekonomi nasional akan mengalami perkembangan. "Berdasarkan data perekonomian, Indonesia akan berkembang tahun ini, dan itu juga merupakan data pendukung. Maka dari itu, kita tetap optimis di pasar kendaraan premium," ujar dia.

(ren)

BMW Seri 1 salah parkir

Parkir Mobil BMW Ini Bikin Orang Jengkel Hingga Telat Jalan Kerja

Parkir mobil BMW bikin orang jengkel hingga naik darah, karena sudah menghalangi mobil lain dan merugikan warga sekitar sampai telat jalan kerja

img_title
VIVA.co.id
5 Oktober 2021