Cuci Mobil Tanpa Air, Alternatif Rawat Mobil Anda

Ilustrasi. Mencuci mobil.
Sumber :
  • www.toyota.astra.co.id
VIVA.co.id
Tips Bedakan Oli Asli dan Oplosan
- Mencuci mobil tanpa air (
waterless
Mengenal Rem ABS, Masalah dan Solusinya
) kini sedang 'mewabah' di kalangan para pemilik kendaraan. Banyak outlet
Rem Motor Anda Keras, Ini Penyebabnya
yang kini menyediakan jasa eksentrik itu. Bagi Anda yang belum tahu, tentu akan mengerenyitkan dahi.

Ya, ini merupakan terobosan terbaru yang hadir dalam industri otomotif dalam bentuk perawatan kendaraan. Salah satu pelakon bisnis ini adalah empat sekawan; Brian, Manday, Elihu Nugraha, dan Steven. Pada 2014 lalu, mereka sepakat merintis usaha cuci mobil tanpa air bernama Valo Car Care.


Seperti dilansir dari situs resminya, ada empat macam layanan cuci mobil tanpa air yang mereka tawarkan; yaitu
Executive Waterless Car Care, Elite Waterless Car Care, Pro Waterless Car Care,
dan
Optimum Waterless Car Care
. Harganya pun sebanding yang ditawarkan, yakni mulai dari Rp50-Rp220 ribu.


“Kita harus hemat air, makanya kita buka cuci mobil unik tanpa buang-buang air sehingga lebih
go green
,” kata Brian.


Sebenarnya, kata dia, mencuci mobil adalah salah satu perawatan ringan namun penting. Sebab, membersihkan mobil bisa merawat kendaraan dalam jangka panjang. Selain itu, mobil yang bersih juga bisa menambah penampilan mobil.


Sementara itu, menurut Elihu, seperti dilansir Toyota Astra, mereka juga menawarkan kemudahan dengan cara mendatangi konsumen ke rumahnya. Artinya, Anda bisa mendapatkan pelayanan ini sampai ke tempat tinggal dan tak perlu lagi mencuci di tempat umum yang bisanya memakan banyak waktu.


"Orang sibuk malas ke cucian mobil walaupun cuma 10-15 menit, cepat, tapi tidak kuat nunggu antrenya. Baliknya juga bisa kotor lagi kalau hujan. Jika di apartemen, pulang dari kantor bisa kasih tahu nomor pelatnya berapa, parkir di mana, kita langsung ke sana," ujar Elihu.


Elihu menceritakan, ide bisnis semacam ini muncul setelah melihat adanya jasa cuci mobil tanpa air.
Spray
yang digunakan untuk melakukan perawatan ini berasal dari bahan nabati yang juga telah mereka pelajari sejak tahun lalu. Percobaan pun telah dilakukan untuk mendapatkan bahan yang pas, sehingga bisa memberikan hasil maksimal.


"Dengan modal
spray
ini saja, mobil bisa dibersihkan setelah proses wiping menggunakan kain mikrofiber," kata dia.


Demi lebih memperluas jaringan usahanya, empat sekawan ini kemudian membuka kerjasama kemitraan pada September 2014. Enam bulan dimitrakan, Valo telah memiliki 13
outlet
yang tersebar di Rasuna Said, Taman Anggrek, Artha Gading, Sunter, Baywalk, Karawaci, Gading Serpong, Pasteur Bandung, Medan dan Manado.


Sementara di 2015 ini, berdasarkan pantauan di jagad maya, sudah bertambah lagi
outlet-outlet
Valo yang tersebar di beberapa kota maju, di antaranya Depok, dan Bekasi.


(Sumber: Valo, Toyota Astra)

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya