BPN Sebut Prabowo Terbuka untuk Silaturahmi, Bukan Lobi Politik

Capres Prabowo Subianto dan Cawapres Sandiaga Uno
Sumber :
  • Istimewa

VIVA – Koordinator Jubir Badan Pemenangan Nasional Jokowi-Ma'ruf, Dahnil Anzar Simanjuntak mengatakan banyak sekali yang menawarkan jabatan ke Prabowo dan Sandiaga berulangkali. Ia pastikan mereka tak tertarik dengan hal tersebut.

Prabowo Tetap Dikawal Satgas Pengamanan Capres Polri hingga H-30 Pelantikan

"Pak Prabowo itu poinnya tidak ingin lobi-lobi politik. Apalagi bagi-bagi jabatan. Banyak sekali tawaran-tawaran jabatan ke Prabowo, Bang Sandi," kata Dahnil di kediaman Prabowo, Jakarta, Kamis 23 Mei 2019.

Saat ditanya apakah yang dimaksud jabatan tersebut menteri, ia mengatakan tak tahu persis tawaran-tawaran tersebut. 

Isu Partai Rival Gabung Dukung Prabowo, Sangap Surbakti Khawatir Bisa Jadi Duri dalam Daging

"Bang Sandi berulang kali menyebutkan bahwa ia tidak akan tertarik dengan tawaran-tawaran jabatan. Bang Sandi tidak pernah tertarik. Saya tidak tahu persis tawaran-tawaran itu. Yang jelas kalau ada tawaran begitu, Bang Sandi tidak terbuka pada upaya lobi-lobi jabatan," kata Dahnil.

Sebelumnya, ada desakan baik paska pemungutan suara maupun unjuk rasa 22 Mei 2019 agar Prabowo-Sandi bertemu dengan Jokowi-Ma'ruf. BPN terbuka terhadap silaturahmi, hanya saja menolak adanya lobi.

Prabowo Gandeng PKB dan Nasdem, Gibran: Ini Bukan Meninggalkan PDIP
Prabowo dan Megawati

Megawati Belum Putuskan soal Usulan Kerja Sama dengan Prabowo

Ketua DPP PDIP Said Abdullah merespons pernyataan sejumlah pihak yang medorong kerjasama antara PDIP dengan Prabowo Subianto selaku presiden terpilih 2024-2029.

img_title
VIVA.co.id
26 April 2024