Kebakaran Hebat di Matraman hingga Risma Tangani Banjir

Lokasi kebakaran di Matraman yang tewaskan 10 orang
Sumber :
  • VIVA/Willibrodus

VIVA – Kebakaran hebat melanda permukiman padat penduduk di Jalan Pisangan Baru III, Matraman, Jakarta Timur, Kamis, 25 Maret 2021. Dalam peristiwa itu, 10 orang meninggal dunia.

Kapal KM Bukit Raya Terbakar, Ribuan Calon Penumpang Gagal Berangkat ke Surabaya

Laporan kebakaran awalnya diterima Sudin Penanggulangan Kebakaran dan Penyelamatan (Gulkarmat) Jakarta Timur, pukul 04.50 WIB. Sejumlah 14 unit mobil pemadam kebakaran lantas diturunkan ke lokasi.

Gubernur Provinsi DKI Jakarta Anies Baswedan turut mengucapkan bela sungkawa atas musibah kebakaran itu. Anies menjenguk langsung korban kebakaran dan menyiapkan bantuan serta antisipasi kebutuhan korban.

KM Bukit Raya Terbakar di Muara Sungai Kapuas, Penumpang Panik Berjibaku Padamkan Api

Photo :
  • VIVA/Syaefullah

"Peristiwa ini adalah musibah yang berat. Kita menyaksikan empat petak kecil rumah yang terbakar, tapi menyebabkan korban meninggal 10 orang," kata Anies melalui akun Instagramnya di Jakarta, Kamis, 25 Maret 2021.

Mobil Sedan Ludes Hangus Terbakar di SPBU Ngadirojo Wonogiri, Polisi Langsung Olah TKP

Berita mengenai kebakaran di Matraman itu menjadi salah satu berita yang banyak menarik perhatian pembaca VIVA, Kamis, 25 Maret 2021.

Selain itu, berita tentang seorang warga Jawa Timur yang dituntut dua tahun penjara lantaran terbukti menggunakan duit salah transfer dari BCA senilai Rp51 juta, juga membesut animo pembaca hingga masuk dalam berita-berita terpopuler di kanal News VIVA.

Berikut ini lima di antara berita-berita terpopuler di kanal News VIVA, Kamis, 25 Maret 2021:

1. Kebakaran Hebat di Matraman, 10 Orang Meninggal

Sebanyak 10 orang tewas dilaporkan akibat kebakaran hebat di pemukiman padat Jalan Pisangan Baru III,  Matraman, Jakarta Timur, Kamis dini hari.

Photo :
  • VIVA / Ridho Permana

"Objek yang terbakar rumah kontrakan lima pintu," kata Kasi Operasional Sudin Penanggulangan Kebakaran dan Penyelematan (Gulkarmat) Jakarta Timur, Gatot Sulaeman, Kamis. 

Baca berita selengkapnya di sini.

2. Ardi, Pengguna Duit Salah Transfer BCA Rp51 Juta Dituntut 2 Tahun Bui

Jaksa Penuntut Umum (JPU) Kejaksaan Negeri Tanjung Perak Surabaya menuntut terdakwa Ardi Pratama, warga Kota Surabaya, Jawa Timur, dengan dua tahun penjara. Dia dinilai terbukti karena menggunakan duit salah transfer dari Bank Central Asia (BCA) Tbk sebesar Rp51 juta. 

Tuntutan itu dibacakan Jaksa I Gede Willy Pramana dalam sidang yang digelar di Pengadilan Negeri Surabaya pada Rabu, 24 Maret 2021. Jaksa menilai terdakwa Ardi terbukti secara sah dan meyakinkan melakukan perbuatan melawan hukum sebagaimana disebutkan dalam Pasal 85 UU Transfer Dana. 

Simak berita selengkapnya di sini.

3. Soal Presiden 3 Periode, Megawati: Yang Omong Kepingin Sebetulnya

Ketua Umum PDI Perjuangan Megawati Soekarnoputri membela Presiden Jokowi soal rumor dan tuduhan akan mengamandemen UUD 1945 menyangkut masa jabatan presiden dari dua periode menjadi tiga periode. 

Photo :
  • Britannica

Menurut Megawati, tuduhan itu tidak berdasar. Bahkan, bisa jadi pihak-pihak yang melemparkan wacana tersebut itu lah menginginkan terjadi ketentuan presiden menjabat selama tiga periode.

Baca berita selengkapnya di sini.

4. Gabriella Larasati Akui Jadi Pemeran Video Porno

Kepolisian Daerah Metropolitan Jakarta Raya mengklaim kalau artis pendatang baru, Gabriella Larasati telah mengakui kalau dirinya adalah pemeran video porno viral yang sebelumnya disebut mirip dirinya.

Photo :
  • IG Gabriella Larasati

"(Gabriella akui pemeran video) Ya," ucap Kepala Bidang Hubungan Masyarakat Polda Metro Jaya, Komisaris Besar Polisi Yusri Yunus di Markas Polda Metro Jaya, Kamis 25 Maret 2021.

Baca berita selengkapnya di sini.

5. Cerita Risma soal Surabaya Bisa Tangani Banjir Cuma dari Tanam Pohon

Menteri Sosial, Tri Rismaharini, menjelaskan manfaat pohon untuk kehidupan manusia sekaligus bisa menjaga kelestarian alam. Ia menyampaikan penjelasan demikian karena punya pengalaman saat masih menjabat Wali Kota Surabaya.

Photo :
  • IST

Selama dua periode memimpin Surabaya, Risma banyak mengubah area yang disulap jadi taman agar banyak hidup tumbuh-tumbuhan, pohon dan bunga. Dampak positifnya, ia bilang terlihat karena banjir yang berkurang.

Simak berita selengkapnya di sini.

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya