Tabligh Akbar UAS hingga Kesadisan KKB

Tabligh Akbar mengundang Ustaz Abdul Somad (UAS) di Purworejo, Jateng
Sumber :
  • VIVA/Eddy Suryana

VIVA Round Up – Acara Tabligh Akbar Ustaz Abdul Somad  atau UAS, yang digelar di Purworejo jadi sorotan pembaca Kanal News VIVA, Minggu, 17 Juli 2022. artikel mengenai hal itu jadi yang terpopuler.

Demi Alasan Keamanan, Polandia Siap Tampung Senjata Nuklir NATO

Artikel terpopuler kedua adalah terkait, keluarga Brigadir J yang datang ke Jakarta. Kemudian terpopuler ketiga yaitu soal aksi sadis Kelompok Kriminal Bersenjata (KKB) Papua.

Selanjutnya, berita terpopuler keempat adalah soal tokoh nasional yang hadir dalam pernikahan anak Waras Warsito. Jatuhnya pesawat kargo ukraina di Yunani jadi artikel terpopuler kelima.

Dapat Duit Rp989 Triliun dari AS, Presiden Ukraina Langsung Tulis di Sosmed: Terima Kasih AS

1. Tabligh Akbar UAS di Purworejo Ramai Membeludak walau Sempat Ditolak

Tabligh Akbar mengundang Ustaz Abdul Somad (UAS) di Purworejo, Jateng

Photo :
  • VIVA/Eddy Suryana
Mahasiswa Yahudi Ketakutan usai Demo Anti-Israel Merebak di Kampus-kampus New York

Tabligh akbar yang mengundang Ustaz Abdul Somad (UAS) di Purworejo, Jawa Tengah (Jateng) dihadiri ribuan jemaah yang sangat antusias. Acara berlangsung pada Sabtu malam, 16 Juli 2022. Padahal acara yang mengundang UAS di sana sempat diwarnai penolakan. 

Diketahui bahwa acara tabligh akbar ini sempat menulai penolakan dari sejumlah ormas dan organisasi keagamaan di sana. Seharusnya acara tersebut diselenggarakan pada Rabu, 13 Juli 2022 bertempat di Masjid Al-Izzar Alun-alun Kutoarjo, Purworejo.

Baca selengkapnya

2. Usai Diperiksa Komnas HAM, Keluarga Brigadir J Berangkat ke Jakarta

Keluarga Brigadir Yosua Hutabarat di Jambi

Photo :
  • VIVA/Syarifuddin Nasution

Keluarga Brigadir Yoshua Hutabarat alias Brigadir J dikabarkan telah bertolak ke Jakarta, usai menerima kunjungan dari Komisi Nasional Hak Asasi Manusia (Komnas HAM) pada Sabtu kemarin. 

Kediaman keluarga Brigadir J di desa Suka Makmur, Kecamatan Sungai Bahar, Kabupaten Muaro Jambi, nampak sepi tidak seperti hari-hari sebelumnya. Seperti diketahui, sebanyak enam orang dari Komnas HAM yang dipimpin Komisioner Komnas HAM Chairul Anam menemui keluarga Brigadir J di kediamannya, Sabtu, 16 Juli 2022. 

Baca selengkapnya

3. Sadis, KKB Bacok dan Tembak Pendeta Elias Erbaye hingga Tewas

Jenazah korban kebrutalan KKB Papua dievakuasi ke Timika.

Photo :
  • Istimewa

Seorang pendeta bernama Elias Erbaye meninggal dunia imbas penyerangan brutal Kelompok Kriminal Bersenjata (KKB) di Kampung Nonggoloit, Distrik Kenyam, Kabupaten Nduga, Papua, Sabtu, 16 Juli 2022. 

Pendeta Elias jadi salah satu korban warga sipil yang meninggal dunia karena ulah KKB. Komandan Korem 172/PWY Brigjen TNI J.O. Sembiring membenarkan pendeta Elias jadi salah satu korban. Dia menjelaskan dalam kejadian ini KKB awalnya ingin melakukan penjarahan terhadap warga.

Baca selengkapnya

4. Tokoh Nasional Kumpul di Bekasi, Hadiri Nikahan Anak Waras Wasisto

Politisi PDIP Waras Wasisto Nikahkan Anaknya

Photo :

Beberapa tokoh nasional terlihat ikut berkumpul di Bekasi. Dari pimpinan MPR RI, hingga ulama seperti Habib Lutfi. Kali ini bukan membicarakan soal politik. 

Tetapi menghadiri undangan akad nikah anak politisi PDI Perjuangan, Waras Wasisto di Kota Bekasi, yakni di Resto Seribu Rasa Sumarecon Bekasi, Minggu 17 Juli 2022. Terlihat Ketua MPR RI Bambang Soesatyo, Wakil Ketua MPR RI Ahmad Basarah, Wakil Gubernur Jawa Barat Uu Ruhzanul Ulum dan Wali Kota Semarang, Hendar Prihadi.

Baca selengkapnya

5. Pesawat Kargo Ukraina Jatuh di Yunani, Bawa Bahan Peledak

Pesawat Kargo Antonov-12 milik perusahaan kargo Merdian Ukraina jatuh di Yunani

Photo :
  • Ist

Pesawat kargo Antonov milik maskapai penerbangan Ukraina jatuh di dekat kota Kavala di Yunani utara, Sabtu, 16 Juli 2022, waktu setempat. Warga sekitar melihat bola api dan mendengar ledakan hebat dari lokasi jatuhnya pesawat selama 2 jam setelah kecelakaan itu.

Media Yunani melaporkan ada delapan orang di pesawat itu dan membawa 12 ton bahan berbahaya, sebagian besar bahan peledak. Namun pejabat setempat mengatakan. mereka tidak memiliki informasi spesifik tentang kargo tersebut dan memberikan jumlah penumpang yang berbeda-beda.

Baca selengkapnya

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya