Konser untuk Frank Sinatra di Jakarta

Frank Sinatra (alm)
Sumber :
  • wordpress.com

VIVAnews - Konduktor muda berbakat Indonesia, Avip Priatna berencana untuk menggelar 'A Tribute to Frank Sinatra' dengan menampilkan ensembel vokal terkemuka Batavia Madrigal Singers (BMS) dan diiringi oleh Jakarta Chamber Orchestra (JCO).

Konser ini yang akan digelar oleh di XXI Ballroom Jakarta pada Kamis, 22 Juli mendatang pukul 20.00. Sejumlah lagu populer yang dibawakan oleh penyanyi Frank Sinatra semasa hidupnya, akan dibawakan. Antara lain: 'Fly Me to the Moon', 'Come Back to Sorrento', 'New York New York', serta lagu legendarisnya, 'My Way'.

"Frank Sinatra adalah penyanyi yang begitu terkenal sehingga mendapat julukan La Voz atau The Voice. Seniman besar. Sinatra adalah juga seorang konduktor, sutradara, produser dan aktor besar yang pernah hidup di abad ini. Ia sering juga disebut sebagai superstar pop modern," kata Avip Priatna dalam siaran persnya yang diterima VIVAnews, Kamis 15 Juli 2010.

Menurut lulusan University of Music and Performing Art, Wina ini, Sinatra telah mengubah cara menyanyi lagu populer dengan pendalaman lirik lagu yang bersifat lebih pribadi dan disampaikan secara lebih sensual. Dengan kemampuannya ini, Sinatra membangkitkan lagi musik swing ke tingkat popularitas yang tinggi dalam musik populer Amerika.

Sejumlah karya terpilih Frank Sinatra ini bakal menjadi menarik bila disajikan oleh Batavia Madrigal Singers (BMS) yang telah mengukir sejumlah prestasi bergengsi di dunia musik, baik internasional maupun di tanah air.

Grup ini telah membawakan beraneka ragam komposisi musik dari zaman klasik hingga kontemporer, serta beraneka aliran dari baroque sampai kepada pop modern. Seperti pada 2009, BMS memperoleh juara ketiga dalam kompetisi di The 10th Maribor International Choir Competition, Slovenia, yang merupakan ajang bergengsi dalam rangkaian European Choir Grand Prix.

Sementara penampilan Jakarta Chamber Orchestra dalam A Tribute to Frank Sinatra itu pun diharapkan tak kalah menakjubkan dengan sejumlah penampilan sebelumnya. Seperti saat JCO berkolaborasi dengan seniman dari luar Indonesia seperti Enrico Lancia, Miwako Fikushi, Maria di Benedetto, Pavel Sedov, Vitaly Yunitsky. (hs)

Hanya Konsumsi Nasi dan Telur, Pria di Jepang Berhasil Kumpulkan Uang hingga Rp10 Miliar
Indonesia U-23 vs Guinea U-23

Erick Thohir: Timnas Indonesia Punya Generasi Emas

Ketua Umum PSSI, Erick Thohir mengucapkan terima kasih kepada Timnas Indonesia U-23. Perjalanan panjang mereka tempuh dalam perjuangan merebut tiket ke Olimpiade 2024.

img_title
VIVA.co.id
10 Mei 2024