6 Film yang Mengusung Latar Konflik Israel dan Palestina

Inch’Allah (2012) 
Sumber :
  • Tangkapan Layar: YouTube

VIVA Showbiz – Ada beberapa film yang mengusung latar konflik Israel dan Palestina yang mungkin belum kamu ketahui. Latar tersebut mungkin menarik sutradara untuk membuatnya, sebab setiap waktu konflik antara kedua negara ini terus memanas dan belum menemui titik terang untuk berdamai. Israel dan Palestina sudah berperang sejak berpuluh-puluh tahun lalu.

Baba Vanga Ramal Perang Dunia III Akan Terjadi, Gegara Konflik Iran-Israel?

Kedua negara ini memang saling bersitegang, terutama terkait masalah politik dan wilayah perbatasan. Perselisihan antara Israel dan Palestina tidak kunjung mencapai kata damai ini semakin menjadi sorotan, terutama untuk para pegiat layar lebar. Nah, dirangkum dari berbagai sumber berikut ulasan tentang film yang mengusung latar konflik Israel dan Palestina.

1. Abe (2020)

Kampus-kampus di Amerika Serikat Banyak Demo, PM Israel Merasakan Ini

Film Abe

Photo :
  • Tangkapan Layar: YouTube

Abraham atau yang lebih akrab disapa Abe (Noah Schnapp) merupakan seorang anak berusia 12 tahun yang lahir dari orang tua berdarah Yahudi Israel dan Muslim Palestina. Ketika anak seusianya lebih menyukai mobil, uang maupun fesyen, Abe justru lebih menekuni dunia kuliner sebagai salah satu hobinya. 

Hamas Melunak, Setujui Konflik dengan Israel Pakai Solusi Ini

Masalah mulai terjadi ketika keluarganya memperdebatkan tentang agama yang dipeluk Abe. Perselisihan antara dua keluarga dalam film yang mengusung latar konflik Israel dan Palestina ini membuat Abe ingin menyatukan dengan makanan. Karena krisis identitas, ia berencana untuk belajar masak di Chico yang mempunyai restoran Brasil. 

2. Inch’Allah (2012) 

Inch’Allah (2012) 

Photo :
  • Tangkapan Layar: YouTube

Film yang berjudul Inch’Alla ini mengusung kisah ketegangan antara Israel dan Palestina dari sisi seorang dokter yang berasal dari Kanada bernama Chloe. Ia mendapatkan tugas dalam sebuah misi kemanusiaan PBB di daerah konflik Israel dan Palestina. Ia memiliki tugas di Klinik Bulan Sabit Ramalla dan tinggal di sebuah apartemen di Yerusalem. 

Ia tinggal bersama Ava (Sivan Levy) seorang tentara wanita dari pasukan pertahanan Israel. Chloe sendiri juga berteman baik dengan salah seorang pasien bernama Rand (Sabrina Ouazani). Namun, adanya perselisihan politik antara Israel dan Palestina membuat Chloe ikut merasakan keresahan dan simpati kepada masyarakat yang terlibat. 

3. Tel Aviv on Fire (2018)

Tel Aviv on Fire (2018)

Photo :
  • Tangkapan Layar: YouTube

Film yang mengusung latar konflik Israel dan Palestina berikutnya berjudul Tel Aviv on Fire yang mengusung genre drama komedi. Film ini disutradarai oleh Sameh Zoabi. Cerita berawal dari seorang tokoh yang bernama Salam, warga Palestina yang menetap di Yerusalem. 

Salam bekerja sebagai seorang asisten produksi opera sabun dengan judul Tel Aviv on Fire. Tel Aviv on Fire sendiri mempunyai beberapa program yang digemari masyarakat Israel dan Palestina. Suatu ketika, ia menyorot kisah cinta mata-mata Palestina dan Israel. Masalah muncul ketika ia diminta untuk menyelesaikan ceritanya. 

4. Encounter Point (2006)

Encounter Point (2006)

Photo :
  • Tangkapan Layar: YouTube

Encounter Point adalah sebuah film yang mengusung latar konflik Israel dan Palestina tentang harapan orang-orang Israel dan Palestina yang mengharapkan kedamaian. Pembuat film tersebut, Ronit Avni dan Julia Bacha, membuat cerita yang berasal dari 500 orang Israel dan Palestina di Bereaved Families Forum. 

Mereka sudah merasakan kehilangan orang-orang yang mereka cintai lantaran adanya konflik antara kedua negara tersebut. Sebab itu, mereka berusaha dengan keras untuk mendorong perdamaian di tengah-tengah ketegangan perang antar dua negara di Timur Tengah itu. 

5. Peace, Propaganda, & the Promised Land (2004)

Peace, Propaganda, & the Promised Land (2004)

Peace, Propaganda, & the Promised Land (2004)

Photo :
  • Tangkapan Layar: YouTube

Dengan durasi selama 80 menit, film film yang mengusung latar konflik Israel dan Palestina ini digarap dan ditulis oleh Sut Jhally dan Bathsheba Ratzkoff. Film dokumenter tersebut menguak keterlibatan liputan media asal Amerika Serikat dalam konflik Israel dan Palestina. 

Bukan hanya itu, film ini juga turut memperlihatkan media serta politik AS dan Israel untuk ketegangan Timur Tengah. Beberapa liputan media yang rata-rata lebih pro ke Israel mengakibatkan beberapa masyarakat dunia mempunyai persepsi salah atas konflik ini. 

6. Divine Intervention (2002)

Divine Intervention (2002)

Photo :
  • Tangkapan Layar: YouTube

Film yang berjudul Divine Intervention mengusung genre black comedy surealis yang diarahkan langsung oleh sutradara asal Palestina, Elia Suleiman. Film yang mengusung latar konflik Israel dan Palestina ini menceritakan pasangan kekasih  yang diperankan oleh Elia Suleiman dan Manal Khader.

Keduanya tidak bisa bertemu lantaran adanya konflik panas antara kedua negara tersebut. Dipisahkan oleh pos pemeriksaan di perbatasan Israel dan Palestina, sepasang kekasih ini berusaha untuk memperjuangkan hubungan mereka dengan berbagai tantangan yang ada. 

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya