Usai Heboh Penggerebekan, Sandy Tumiwa Datangi Polda Metro

Sandy Tumiwa
Sumber :
  • VIVA.co.id/Ichsan Suhendra

VIVA – Sandy Tumiwa kembali datangi Polda Metro Jaya, Selasa 30 Januari 2018. Kedatangan Sandy yang ditemani kuasa hukumnya, M. Firdaus Oiwobo untuk menyiapkan gugatan hak asuh anak terhadap Tessa Kaunang.

"Selanjutnya, kami akan membuat laporan juga di Polda Metro Jaya atas beberapa dugaan pelanggaran undang-undang. Nanti, kami akan jelaskan setelah laporan," kata Firdaus.

Sandy mengaku memegang bukti kuat untuk coba kembali merebut hak asuh anak. Ia juga ingin mantan istrinya itu segera menikah dengan alasan memberikan contoh yang baik kepada anak-anaknya.

"Tadi kan saya udah bilang untuk TK segera menikahlah, supaya enggak timbul fitnah terus dan juga bisa mendidik dan memberikan contoh kepada anak yang baik," ujar Sandy.

Nomer telepon Sandy kini diblok oleh Tessa. Ia pun merasa dihalang-halangi untuk bertemu anak. Maka, Sandy akan terus berusaha untuk bisa mendapatkan kembali hak asuh tersebut.

"Sejatinya, saya difitnah selalu. Terkesan saya negatif. Padahal, secara realitas, saya inikan saya terus berusaha," ujarnya.

Sebelumnya, heboh kabar adanya penggerebekan di rumah Tessa Kaunang pada akhir pekan lalu. Kabarnya, Tessa sering menginapkan teman prianya. Namun, polisi menyatakan tak menemukan pria yang dimaksud di kediaman Tessa.

Pesinetron itu juga membantahnya. Bahkan, ia juga menyindir kehidupan dan masalah keuangan Sandy, yang berniat untuk merebut hak asuh anaknya. (asp)

Profil Henny Mona, Istri Sandy Tumiwa yang Dipolisikan Rio Reifan
Tessa Kaunang

Tessa Kaunang Akui Sempat Jadi Korban KDRT Hingga Diselingkuhi Sandy Tumiwa

Pemain sinetron Tessa Kaunang baru-baru ini mengungkap sebuah hal yang sangat mengejutkan saat menjalin rumah tangga. Ia mengaku sempat menjadi korban KDRT.

img_title
VIVA.co.id
26 Mei 2023