Serial Lawas, Beverly Hills 90210 Bakal Dibuat Lanjutannya

Serial Beverly Hills 90210.
Sumber :
  • Beverly Hills 90210

VIVA – Jika tahun 1990-an merupakan era di mana Anda menghabiskan masa remaja, besar kemungkinan bahwa Anda mengenal serial lawas yang hits saat itu, Beverly Hills 90210. Kabar baiknya, serial drama ini bakal kembali dalam waktu dekat.

Beverly Hills Jababeka Dimodifikasi Jadi Isolasi Terpusat Pekerja

Dilansir dari E Online, Kamis, 28 Februari 2019, stasiun televisi Fox akan kembali menghadirkan Beverly Hills 90210 lewat limited series baru, yang judulnya belum diketahui. Serial ini rencananya bakal tayang di musim panas mendatang.

Hal yang paling menarik adalah kebanyakan pemeran original Beverly Hills 90210 akan kembali lewat serial ini. Ya, Tori Spelling, Jason Priestley, Jennie Garth, Ian Ziering, Gabrielle Carteris dan Brian Austin Green resmi akan membintangi serial yang terdiri dari enam episode tersebut.

Nostalgia, Beverly Hills 90210 Bisa jadi Tontonan Seru di Masa PPKM

Tentunya mereka tetap membawa skandal dan romansa yang akan membuat penonton geregetan, seperti serial original-nya.

Meski begitu, ada dua bintang Beverly Hills 90210 yang belum mengonfirmasi keikutsertaan mereka di serial lanjutan ini. Mereka adalah Luke Perry dan Shannen Doherty. Perry saat ini diketahui membintangi serial di stasiun televisi CW berjudul Riverdale. Sedangkan Doherty belum lama ini baru sembuh dari kanker yang ia derita.

Aktor Beverly Hills 90210, Luke Perry Dilarikan ke RS karena Stroke

Jika Anda gemar drama dan skandal, jangan lewatkan serial ini karena lanjutan Beverly Hills 90210 bakal hadir dengan big twist yang dijamin akan membuat penggemar heboh.

Sebagai informasi, Beverly Hills 90210 tayang selama 10 musim dan bahkan dibuat versi reboot-nya tahun 2008 dengan judul 90210. Versi reboot tersebut juga dibintangi oleh Garth, Doherty dan Spelling, serta tayang selama lima musim di CW.

Serial Beverly Hills 90210 mengisahkan tentang kehidupan para remaja Amerika Serikat, mulai dari soal sekolah, keluarga, karier hingga percintaan. (nsa)

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya