Dovizioso Cerita Detik-detik Horor Tabrak Quartararo

- Instagram/@motogp
VIVA – Pembalap tim Ducati, Andrea Dovizioso harus rela selisih poinnya semakin jauh dari Marc Marquez, usai motornya menabrak Yamaha tunggangan Fabio Quartararo di MotoGP Silverstone, Inggris dua pekan lalu.
Motor milik Dovi sempat mengudara selama beberapa detik, sebelum jatuh, terseret dan terbakar. Ia bahkan sempat menderita hilang ingatan, akibat kepalanya terlalu kencang membentur aspal lintasan.
Dilansir dari Crash, Jumat 13 September 2019, ingatan Dovi akhirnya berangsur pulih, dan ia dapat menceritakan kembali detik-detik menegangkan saat kecelakaan itu terjadi.
Menurut Dovi, peristiwa bermula ketika motor Suzuki Alex Rins mengalami selip, akibat dari ban yang digunakan.
Baca juga: 10 Atlet yang Memiliki Tato Paling Keren
“Motor Alex selip, dan sepertinya Fabio sedikit ketakutan. Akibatnya, motor Fabio jatuh dan aku tidak bisa menghindar karena terlalu dekat,” ujarnya.
Dovi menjelaskan, saat itu banyak pembalap yang memakai ban baru. Mereka juga tidak memiliki banyak waktu untuk melakukan pemanasan ban.