Mobilnya Ditabrak, Hamilton Sindir Rosberg

Nico Rosberg (kiri) dan Lewis Hamilton
Sumber :
  • Reuters
VIVAnews –
Sirkuit F1 di Indonesia akan Dibangun Megah, Begini Komentar IMI
Driver Mercedes, Lewis Hamilton, menyindir rekan setimnya, Nico Rosberg seusai Grand Prix Formula One Belgia di Sirkuit Spa, Minggu 24 Agustus 2014. Hamilton tampak tak senang dengan insiden tabrakan yang membuat dia gagal finis di GP Belgia.

Alasan Legenda F1 Lewis Hamilton Ingin Ganti Nama

Rosberg dan Mercedes memang sempat terlibat perebutan tempat pertama di awal balapan di GP Belgia. Namun, insiden terjadi ketika Rosberg menabrak mobil W04 milik Hamilton hingga ban belakang bagian kirinya bocor.
RI Bakal Bangun Sirkuit F1 di Bintan, Begini Persiapannya


Hamilton memang masih melanjutkan lomba, tapi tak bertahan lama, karena pada lap ke-38, mesinnya ikut bermasalah setelah insiden tersebut. Usai balapan selesai, Hamilton langsung menuding Rosberg, yang dianggapnya senang dengan insiden tersebut.


"Apa yang bisa saya katakan? Awalnya, itu benar-benar mengganggu saya, karena tabrakan begitu keras, bahkan saya hampir keluar dari mobil. Saya hanya bisa kecewa untuk tim saya,” kata Hamilton, seperti dilansir BBC.


“Tim bekerja begitu keras, start saya bagus, saya mengambil sudut yang seharusnya di garis saya, dan tidak tahu mengapa dia (Rosberg) menabrak saya. Tapi, saya yakin dia meninggalkan balapan ini dengan rasa senang,” ketus pembalap asal Inggris ini.


Balapan GP Belgia sendiri akhirnya dimenangi oleh driver Red Bull, Daniel Ricciardo, sementara Rosberg menyusul di urutan kedua. Valtteri Bottas dari Williams menyusul untuk memastikan podium ketiga.


Hasil GP Belgia juga membuat Rosberg untuk sementara memimpin klasemen juara dunia Formula One 2014. Formula One 2014 sendiri masih menyisakan tujuh balapan lagi, dan Rosberg unggul 29 poin dari Hamilton yang berada di peringkat kedua klasemen.


"Ini tidak bagus, selisih hampir 30 poin dan saya butuh waktu lama untuk mengejarnya, tapi saya tahu banyak hal bisa berubah. Tetapi, jika Anda melihat, mobil Rosberg mogok. Itu terlihat bagus baginya musim ini,” ujar mantan driver McLaren ini.
Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya