MotoGP Umumkan 25 Rider Peserta Musim Depan

Marc Marquez & Dani Pedrosa Membalap di Sirkuit Sentul
Sumber :
  • VIVAnews/Muhamad Solihin
VIVAnews
Rossi Tak Sabar Ambil Alih Puncak Klasemen dari Marquez
- MotoGP telah mengumumkan daftar 25 pembalap yang akan tampil di balapan musim 2015. Dua tim, Suzuki dan Aprilia, akhirnya kembali ke kelas tertinggi grand prix.

Marquez Dipaksa Beradaptasi dengan Cepat di MotoGP Austria

Sebagian besar kontrak baru telah diungkap secara resmi jelang digelarnya GP Malaysia di Sepang, akhir pekan ini. Repsol Honda dan Yamaha Movistar masih mempertahankan bintang-bintangnya.
‘Masih Ada Rossi, Bodoh Sebut Marquez Sudah Kuasai Gelar’


Marc Marquez dan Dani Pedrosa dipastikan masih jadi andalan Honda. Sedangkan duet Valentino Rossi dan Jorge Lorenzo tetap bakal menggeber Yamaha musim depan.

Suzuki akhirnya kembali ke MotoGP setelah 3 tahun absen. Unggulan kelas open class, Aleix Espargaro, dan juga Moto3 2013, Maverick Vinales, dipastikan akan jadi rider pabrikan Jepang tersebut.

Perubahan terjadi di kubu Ducati. Cal Crutchlow dipastikan hengkang setelah bergabung dengan LCR, dan digantikan oleh Andrea Iannone yang akan kerja sama dengan Andrea Dovizioso.

Ada juga tim yang memilih untuk mundur dari kelas MotoGP, contohnya British Paul Bird Motorsport setelah 3 tahun tampil. Sedangkan tim Marc VDS memilih untuk naik kelas dari Moto2 ke MotoGP dan mengandalkan Scott Redding.

Tinggal satu tim lagi yang belum mengumumkan daftar rider untuk musim depan yaitu Ioda. Kemungkinan Alvaro Bautista jadi rider tim papan bawah itu musim depan.

Daftar Pembalap MotoGP Musim 2015:

Honda: Marc Marquez, Dani Pedrosa
Yamaha: Valentino Rossi, Jorge Lorenzo
Ducati: Andrea Dovizioso, Andrea Iannone
Suzuki: Aleix Espargaro, Maverick Vinales
Gresini Aprilia: Alvaro Bautista, tba
Forward Yamaha: Stefan Bradl, Loris Baz
Avintia Ducati: Hector Barbera, Mike di Meglio
Cardion Honda: Karel Abraham
LCR Honda: Cal Crutclow, Jack Miller
Tech 3 Yamaha: Bradley Smith, Pol Espargaro
Marc VDS Honda: Scott Redding
Aspar Honda: Eugene Laverty, Nicky Hayden
Pramac Ducati: Yonny Hernandez, Danilo Petrucci
Ioda: akan diumumkan secepat mungkin
(one)
Pembalap Ducati, Andrea Dovizioso

Musim Depan Winglet Dilarang di MotoGP, Ducati Tak Cemas

Ducati pelopor penggunaan winglet di MotoGP.

img_title
VIVA.co.id
4 November 2016