Rio Haryanto Tak Mudah Raih Posisi Memuaskan di GP Monaco

Pembalap Indonesia, Rio Haryanto
Sumber :
  • Instagram

VIVA.co.id – Pembalap asal Indonesia, Rio Haryanto berhasil menempati posisi ke-19 dalam memulai lomba di F1 GP Monaco, Minggu 29 Mei 2016. Dalam kualifikasi yang dielat kemarin, pembalap yang tergabung dalam tim Manor Racing tersebut mencatatkan waktu terbaik 1 menit 17,295 detik.

Dengan hasil tersebut, maka Rio berkesempatan memulai lomba di depan tiga pembalap lainnya, termasuk rekan satu timnya, Pascal Wehrlein. Akan tetapi, rupanya hasil memuaskan tersebut diraih pembalap asal Surakarta di tengah kesulitan.

"Saya senang dengan sesi kualifikasi Grand Prix Monako pertama saya. Saya mendapatkan lap yang baik, yang sejujurnya sudah maksimum dan berlangsung menarik. Itu tidak mudah karena temperatur ban menurun sepanjang waktu," ungkap Rio seperti dikutip dari siaran pers yang diterima VIVA.co.id.

(Baca juga: Ricciardo Terdepan, Rio Haryanto Start di Depan 3 Pembalap)

Posisi 19 memang bukanlah hal istimewa dalam setiap ajang adu kebut jet darat. Namun, bagi Rio hasil ini merupakan kemajuan yang signifikan jika dibandingkan dengan balapan yang dilalui sebelumnya.

"Jelas, setiap posisi penting di sini jadi meskipun saya akan mulai di dekat posisi belakang, ini sudah satu tempat lebih baik jika situasi berubah-ubah di trek. Kejadian itu sudah banyak terjadi, seperti yang kita lihat dengan dua bendera merah di sesi Q1 saja," ujarnya.

Terkait persiapan dalam lomba sebenarnya nanti, Rio mengaku sudah menyiapkan program khusus. Hal yang paling utama bagi pembalap berusia 23 tahun itu ialah melakukan evaluasi dari hasil kualifikasi.

"Saya benar-benar melihat ke depan untuk itu. Seperti kita ketahui, di Monako apa pun bisa terjadi jadi saya menghadapi balapan dengan siap  mengambil keuntungan dari setiap posisi yang mungkin dapat saya rebut," tegasnya.

Rio Haryanto Tampil Lebih Cepat di FP3 GP Kanada
Rio Haryanto dan Menpora Imam Nahrawi.

Bos Manor Datangi Menpora, Tak Bahas Kekurangan Dana Rio

Kedua pihak sepakat terus bekerjasama guna mempromosikan Indonesia.

img_title
VIVA.co.id
14 Juni 2016