Rekor 60 Poin Beal Gagal Hentikan Kengerian Philadelphia 76ers

Pemain Washington Wizards, Bradley Beal (kanan).
Sumber :
  • nba.com

VIVA – Tren positif Philadelphia 76ers di NBA musim 2020/21 berlanjut. Sixers mencatat kemenangan kelima secara beruntun dengan menekuk Washington Wizards 141-136 di Wells Fargo Center, Kamis 7 Januari 2020.

Wizards sebenarnya mampu memberi perlawanan sengit. Bahkan, shooting guard Wizards, Bradley Beal mampu mencatatkan rekor poin tertinggi sepanjang karier.

Beal menyumbangkan 60 poin, 7 rebound dan 5 assist. Russel Westbrook mencatat double-double untuk Wizards dengan 20 poin dan 12 assist.

Sayangnya, hal itu belum mampu menghentikan keperkasaan Sixers. Center Sixers, Joel Embiid kembali tampil gemilang dengan 38 poin, 8 rebound dan 5 assist.

Hasil ini membuat Sixers makin kokoh di puncak klasemen Wilayah Timur. Mereka mencatat 7 kemenangan dan 1 kekalahan.

Sementara itu, Wizards ada di posisi ke-13. Mereka baru 2 kali menang dan 6 kali menderita kekalahan.

Dalam laga lainnya di Chase Center, tuan rumah Golden State Warriros takluk 101-08 dari LA Clippers. Dua pemain Clippers, Kawhi Leonard dan Paul George masing-masing mencatat 21 poin,

Hasil NBA: Hornets Tekuk Knicks, LA Clippers Benamkan Indiana Pacers

Hasil lengkap NBA, 7 Januari 2021

Indiana Pacers 114-107 Houston Rockets
Orlando Magic 105-94 Cleveland Cavaliers
Philadelphia 76ers 141-136 Washington Wizards
Atlanta Hawks 94-102 Charlotte Hornets
Miami Heat 105-107 Boston Celtics
New York Knicks 112-100 Utah Jazz
Milwaukee Bucks 130-115 Detroit Pistons
New Orleans Pelicans 110-111 Oklahoma City Thunder
Phoenix Suns 123-115 Toronto Raptors
Golden State Warriors 101-108 LA Clippers
Sacramento Kings 128-124 Chicago Bulls

Bungkam Spurs, Philadelphia 76ers Petik 6 Kemenangan Beruntun
Pemain Pelita Jaya Bakrie Kevin McDaniels

Pelita Jaya Bekap Wakil Malaysia di BCL Asia, Eks Pemain Houston Rockets Jadi Sorotan

Pelatih Pelita Jaya Bakrie Jakarta Johannis Winar melempar pujian untuk pemainnya Kevin McDaniels yang tampil gemilang pada kemenangan tim di laga BCL Asia.

img_title
VIVA.co.id
24 April 2024