Juara Olimpiade Alami Gejala Parah COVID-19 Meski Sudah Vaksin Lengkap

Petenis putri Swiss, Belinda Bencic
Sumber :
  • Twitter/@usopen

VIVA – Juara tenis putri Olimpiade, Belinda Bencic positif terjangkit COVID-19 setelah melakukan lawatan ke Abu Dhabi. Dan Bencic mengungkapkan, infeksinya memiliki gejala parah. Kejadian ini sehari setelah Rafa Nadal juga mengumumkan positif terpapar penyakit serupa.

Tak Khawatirkan Hasil Minor, Menpora Sebut Indonesia Open 2024 Jadi Pemanasan untuk Olimpiade 2024

Kedua petenis ini pada pekan lalu melakukan perjalanan ke Abu Dhabi untuk bermain dalam ajang eksibisi Mubadala World Tennis Championship. Nadal mengaku mengalami momen 'tidak menyenangkan' setelah dinyatakan positif sekembalinya ke Spanyol.

"Sayangnya dan sekalipun saya telah divaksinasi lengkap, saya belum lama ini dinyatakan positif COVID-19," kata Bencic via Twitter.

Sosok Inspiratif Melan Achmad, Mbah Guru Matematika yang Viral Buka Bimbel di TikTok

"Saat ini saya sedang mengisolasi diri dan mengambil semua langkah pencegahan untuk melewati kondisi ini sebaik mungkin karena saya mengalami gejala yang cukup parah (demam, sakit, menggigil)," lanjutnya.

Profil Olympiastadion Berlin: Venue Termegah Jerman untuk Final Piala Eropa 2024

"Meskipun waktunya tidak ideal karena saya berada dalam tahap akhir persiapan menuju Australian Open, saya akan segera berangkat ke Australia begitu dinyatakan bebas dan melewati masa isolasi."

Bencic ditaklukkan petenis Tunisia Ons Jabeur yang menggantikan juara US Open Emma Raducanu yang dinyatakan positif terpapar COVID-19 dan kemudian mundur dari turnamen itu.

Australiam Open dimulai 17 Januari 2022 mendatang. (Ant)

Indonesia Open 2024

PBSI Cuma Sukses Jadi Penyelenggara di Indonesia Open 2024?

Indonesia Open 2024 terlah berakhir. Meski ada kritik harga tiket yang mahal, PBSI sukses menggelar ajang ini dengan aman dan lancar hingga seremoni pembagian hadiah.

img_title
VIVA.co.id
10 Juni 2024