Musa Rajekshah Siap Ulangi Kejayaan di South Borneo Rally 2023

Musa Rajekshah
Sumber :
  • sumutprov.go.id

Tapin – Wakil Gubernur (Wagub) Sumatera Utara (Sumut) Musa Rajekshah turut meramaikan Kejuaraan Nasional (Kejurnas) Rally bertajuk South Borneo Rally yang akan dilangsungkan pada 4-6 Agustus 2023 di Kabupaten Tapin, Kalimantan Selatan.

Ya, Ketua DPD Golkar Sumut Musa Rajekshah memang mencintai olahraga yang menantang adrenalin itu. Bahkan dia juga berstatus sebagai pereli nasional.

Sebelum berlaga di South Borneo Rally, Musa Rajekshah tampil mengesankan di Reli putaran I bertajuk KFC Danau Toba Rally 2023.

Musa Rajekshah dengan navigatornya Hervian Soejono menjadi tercepat di lintasan Hutan Tanaman Industri Aek Nauli, Simalungun Juni lalu.

Ijeck sapaan akrab Musa Rajekshah memimpin dengan overall catatan waktu 1:24:25,8 dari 6 SS, menyusul di urutan kedua pereli asal Batam berbendara BART, Bintang Barlean yang berpasangan dengan Anondo Eko dengan catatan waktu 1:26:59,4. 

Urutan ketiga H Rahmat/Hade Mboi dari LFN Nusantara membuntuti dengan selisih 1:27:46,5 dari Ijeck. 

Ijeck terus memperbaiki posisi di SS 4 hingga akhirnya menjadi tercepat dengan waktu 0:07.47,6 atau unggul 21,4 detik dari Ryan Nirwan. Sementara Rahmat/Hade Mboi di urutan ketiga dengan selisih 15,4 detik.

Memasuki SS5 Ijeck juga sempat mengalami masalah pada mobilnya, namun ia tetap bisa keluar sebagai tercepat dengan waktu 0:15:27,6 atau unggul 16,8 detik dari Rihans Variza/Anthony Sarwono di urutan kedua. 

Bos Repsol Honda Bilang Begini ke Marc Marquez, Kok Gak Malu?

Tak sampai di situ, Ijeck juga mengalami trouble di SS6 pada gas mobilnya. Syukurnya Sang Flamboyan tetap finish meski harus tercecer di urutan 6 dengan 0:21:03,5.

Pada SS ini, Rihans Variza dengan Ford Fiesta R5 jadi yang tercepat dengan 0:19:46,9.  Secara overall, Ijeck akhirnya rajai KFC danau Toba Rally dengan total waktu 1:24:25,8.

Persiapan Atlet Berjalan Optimal, Pj Gubernur Optimis Sumut Juarai PON 2024

Kini, Ijeck sudah bersiap untuk mengulangi prestasi di Borneo Rally 2023. Ijeck juga sudah menjajal lintasan. 

"Tiba di Binuang, kami bersilaturahmi ke kediaman H. Zaini orang tua dari H. Rihan Vahriza yang juga sebagai Tuan rumah pelaksanaan Kejurnas South Borneo Rally 2023," ungkap Ijeck di Instagram. 

KTM Gak Tertarik Rekrut Marc Marquez dan Jorge Martin, Tunggu Sinyal Ducati

"Mohon doakan rangkaian kejurnas seri 2 bisa berhasil juara umum seperti apa diraih pada saat Danau Toba Rally kemarin untuk pengumpulan point Rally 2023 ini sampai dengan 4 seri nanti dapat sukses," lanjutnya.
 

Ilustrasi peredaran narkoba.(istimewa/VIVA)

Satu Keluarga Jadi Bandar Narkoba, Kakak Beradik Ditangkap dan Ayahnya Diburu Polisi

Satuan Reserse Narkoba Polres Batubara mengungkap bisnis narkoba yang dijalankan satu keluarga yang terdiri dari ayah dan dua anaknya.

img_title
VIVA.co.id
2 Juni 2024