Piala Thomas, Tim Putra Indonesia Atur Strategi di Pelatnas PBSI

VIVA Bulutangkis: Pebulutangkis Indonesia, Mohammad Ahsan dan Kevin Sanjaya.
Sumber :
  • Instagram: badminton.ina

VIVA – Pandemi Virus Corona atau COVID-19 juga berdampak pada bulutangkis dunia. Sederet turnamen dibatalkan mengingat virus ini menyebar ke berbagai negara.

Jadwal Final Indonesia Vs China di Piala Thomas dan Uber 2024

Meski demikian, beberapa waktu lalu Federasi Bulutangkis Dunia (BWF) merilis jadwal terbaru, setelah beberapa bulan turnamen internasional dibatalkan karena COVID-19.

Baca juga: Ngeri, Ganda Campuran Thailand 'Disiksa' saat Pandemi COVID-19

Kata Jonatan Christie Usai Indonesia Lolos Final Piala Thomas 2024

Salah satu yang akan diselenggarakan Piala Thomas dan Uber 2020 di Aarhus, Denmark, 3-11 Oktober mendatang, BWF juga merilis hasil undian Piala Thomas dan Uber.

VIVA Bulutangkis melansir dari situs resmi PBSI, proses pengundian ditayangkan secara langsung oleh BWF dari Kuala Lumpur, Malaysia, pada Senin siang, 3 Agustus 2020.

Jonatan Christie Mengerikan, Indonesia Lolos Final Piala Thomas 2024

Sebanyak 16 tim Piala Thomas dan 16 tim Piala Uber akan bertanding memperebutkan lambang supremasi beregu putra dan beregu putri paling bergengsi ini. Kejuaraan ini akan berlangsung di Ceres Arena. 

Kini, para pebulutangkis Indonesia terus mempersiapkan diri. Salah satunya terlihat dari pebulutangkis putra, mereka menggelar latihan di Pelatnas PBSI, Cipayung.

Lewat akun Instagram Badminton Indonesia, para pebulutangkis putra genjot latihan. Terlihat dalam video singkat itu ada Mohammad Ahsan, Kevin Sanjaya Sukamuljo tengah duet di lapangan.

Baca juga: Pengakuan Marcus Fernaldi Gideon Ingin Jadi Politikus

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya