Taufik Hidayat Menyerah dari Sony Dwi Kuncoro

Taufik Hidayat
Sumber :
  • AP Photo/Simon Dawson

VIVAnews - Tim Pelatnas berhasil memenangi partai uji coba tim Piala Thomas Indonesia yang digelar hari Minggu, 25 April 2010. Bertanding di GOR Sritex Arena, Solo, Jawa Tengah, Pelatnas mengalahkan tim Non-Pelatnas 4-1.

Di nomor tunggal, pemain Pelatnas Dionnysius Hayom Rumbaka mengalahkan Andreas Adityawarman dengan 21-17 dan 21 13. Nova Widianto/M. Ahsan mengubah skor menjadi 2-1 buat Pelatnas setelah mengalahkan Alvent Yulianto/Hendra AG dengan 21-6, 21-13.

Tunggal Pelatnas berikutnya, Simon Santoso, juga terlalu kuat buat Andre Kurniawan. Simon menang 21-16 dan 21-12. Satu-satunya poin buat Non-Pelatnas datang dari pasangan Markis Kido/Hendra Setiawan yang mengalahkan Bona Septano/Rian Sukmawan 16-21, 21-14 dan 21-17.

Partai yang paling ditunggu adalah partai terakhir antara Sony Dwi Kuncoro melawan Taufik Hidayat. Sony menang dua game langsung  21-19 dan 21-11.

Pada simulasi Piala Uber, tim Rajawali berhasil mengalahkan tim Garuda. Pemain tunggal ketiga Rajawali, Maria Febe menjadi penentu dengan mengalahkan Adriyanti Firdasari 13-21, 21-18, dan 21-18.  Rajawali akhirnya menang 3-2.

Di partai sebelumnya Aprilia Yuswandari (Garuda) menang atas Renna Soewarno 21-15 dan 21-14. Kemudian Maria Kristin (Rajawali) menang atas Linda Wenny 22-20 dan 21-18.

Pada nomor ganda Anneke Feinya/Annisa Wahyudi (Garuda) menang atas Nitya Krishinda/ Suci Rizky Andini   21-19 dan 21-14. Rajawali menyamakan kedudukan menjadi 2-2 lewat Lilyana Natsir/Sendi Puspa yang mengungguli Greycia Polii/Meliana Djauhari 18-21, 21-8, dan 21-22.

Lawan Real Madrid, Bayern Munich Waspadai Jude Bellingham
buah delima

Tingkatkan Daya Tahan Tubuh dan Pencernaan Lancar dengan Buah Delima

Buah delima dengan warna merahnya yang menggoda dan rasa manisnya yang menyegarkan, bukan hanya lezat tetapi juga kaya akan manfaat bagi kesehatan.

img_title
VIVA.co.id
30 April 2024