Terjatuh, Serena Williams Tetap Menang Sempurna

Serena Williams melaju ke babak II Australian Open 2013
Sumber :
  • REUTERS/Daniel Munoz

VIVAnews – Serena Williams mengalami insiden saat bertanding di babak I Australian Open 2013. Meski terjatuh, petenis senior Amerika Serikat ini tetap meraih kemenangan sempurna atas lawannya, Edina Gallovits-Hall.

Pada pertandingan di Hisense Arena, Selasa 15 Januari 2013, Serena tergelincir di set pertama saat sedang memimpin 4-0. Seperti dilansir Reuters, petenis peringkat 3 dunia WTA ini langsung terkapar di lapangan, sebelum bangkit lagi saat petugas medis datang.

Kejutan Lagi dari Tenis Olimpiade, Serena Williams Keok

Serena Williams terjatuh saat bertanding di babak I Australian Open 2013

Serena digiring ke pinggir lapangan untuk mendapat perawatan. Petugas medis kemudian membalut pergelangan kaki kanan petenis kelahiran 31 tahun silam tersebut. Setelah istirahat selama 8 menit, Serena kembali melanjutkan pertandingan.

Cedera tak lantas menurunkan performa Serena. Juara bertahan US Open dan Wimbledon ini tetap tampil prima untuk menyingkirkan lawannya yang asal Rumania itu. Ia menghentikan perlawanan Edina melalui pertandingan straight set dengan skor sempurna, 6-0 dan 6-0.

Di babak II, Serena akan menghadapi pemenang pertandingan antara dua petenis non-unggulan, Magdalena Rybarikova (Slovakia) dengan Garbine Muguruza (Spanyol).

Hasil babak I tunggal putri Australian Open 2013:
Lucie Safarova (Republik Ceko) vs Mirjana Lucic-Baroni (Kroasia) 7-6(4) 6-4
Petra Kvitova (Republik Ceko) vs Francesca Schiavone (Italia) 6-4 2-6 6-2
Victoria Azarenka (Belarusia) vs Monica Niculescu (Romania) 6-1 6-4
Roberta Vinci (Italia) vs Silvia Soler Espinosa (Spanyol) 6-3 7-5
Serena Williams (AS) vs Edina Gallovits-Hall (Romania) 6-0 6-0
Varvara Lepchenko (AS) vs Polona Hercog (Slovenia) 6-4 6-1
Elena Vesnina (Rusia) vs Caroline Garcia (Prancis) 3-6 6-3 6-1
Shahar Peer (Israel) vs Alexandra Panova (Rusia) 6-4 1-6 6-3
Caroline Wozniacki (Denmark) vs Sabine Lisicki (Jerman) 2-6 6-3 6-3 
Hsieh Su-Wei (Taiwan) vs Lara Arruabarrena Vecino (Spanyol) 7-6(5) 6-2 (one)

launching Turnamen Tenis Indonesia Men's Future 2016

PB Pelti Gelar Turnamen Indonesia Men's Future 2016

Ada 17 negara yang akan ambil bagian dalam ajang ini.

img_title
VIVA.co.id
10 Agustus 2016