Viral, Pengendara Mobil Langsung Pergi Usai Menumpahkan Bensin

pengendara mobil viral usai menumpahkan bensin dan langsung pergi
Sumber :
  • Instagram/@fakta.beriita

VIVA – Baru ini beredar video viral menayangkan kondisi di sebuah SPBU, dalam video tersebut terlihat pengendara mobil berplat nomor DD 1905 VB sedang mengisi bensin ‘self service’ dan sederet antrian pengendara motor di belakangnya.

Hubungan dengan Rizky Nazar Diduga Retak Lantaran Orang Ketiga, Instagram Syifa Hadju Diserbu

Berdasarkan plat nomor mobil tersebut, kejadian diduga terjadi di wilayah Makassar, Sulawesi Selatan, dan tidak diketahui pasti detail lokasinya.

Video pengendara mobil yang menumpahkan bensin tersebut viral di media sosial. Video diunggah oleh akun @fakta.beriita pada Selasa, 24 Mei 2022, dengan caption “Tanpa rasa bersalah terus kabur begitu saja” tulis pengunggah.

Top Trending: Hal yang Terjadi Jika Indonesia Tak Dijajah hingga Tawuran Brutal Antar Pelajar

Dalam unggahan video rekaman CCTV itu memperlihatkan pengendara mobil sedang mengisi bahan bakar, tidak berlangsung lama setelah pria itu selesai, ia tampak kebingungan meletakkan kembali nozzle ke tempat semulanya.

Setelah ia mencoba beberapa kali usahanya tetap gagal, tidak ada pengguna lain yang mencoba membantu dan belum terlihat petugas SPBU saat itu. Hingga akhirnya bensin secara tiba-tiba keluar dari nozzle dengan cukup deras. Barulah seorang petugas wanita membantunya.

Viral Video Transformasi Makeup Pengantin Jadi Sorotan Netizen

Setelah petugas SPBU membantunya, terlihat pria tersebut langsung bergegas masuk kedalam mobil dan pergi meninggalkan lokasi.

Video berdurasi kurang dari satu menit itu juga mendapatkan berbagai komentar dari warganet. Warganet menyayangkan tindakannya yang langsung pergi usai menumpahkan bensin.

Paling gak sampe 20rbu itu klo mau ganti rugi yg kebuang” tulis akun @endrilopa

Pak. minta maaf dan ganti dunk” balas akun @erna_choirulalimah

bensin terbuang pegawai SPBU yang ganti” balas akun @hartanto_jcb

Namun beberapa warganet juga melihat dari sudut pandang yang lain, terkait pelayanan di SPBU yang menerapkan self service dan tidak semua orang mengerti mengisi bensin mandiri seperti itu.

Makanya pakai pegawailah jangan ngisi sendiri tidak semua orang mengerti” tulis akun @ririsanti181

salahnya self service ga pake scan barcode ya gtu” ungkap akun @idam_fpv

Harus nya pom yg isi bensin sendiri itu kalo beli 100 ribu setelah isi ngak keluar lg bensin nya.. bener ngak” balas akun @jokosatria3

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya