Kontroversi Ibu Leonardo Da Vinci, Diduga Seorang Budak dan Bukan Orang Italia

Leonardo Da Vinci
Leonardo Da Vinci
Sumber :

VIVA Trendin – Buku The Smile of Caterina bikin geger karena menceritakan ibu Leonardo Da Vinci yang bernama Caterina ternyata seorang budak dan bukan orang Italia.

Buku yang ditulis oleh ilmuwan Renaissance dari University of Naples, Carlo Vecce itu menyebutkan Caterina adalah perempuan yang berasal dari Kaukasus.

Leonardo da Vinci.

Leonardo da Vinci.

Photo :
  • U-Report

Dilansir dari CNN Internasional, Senin, 20 Maret 2023 Carlo Vecce menemukan sebuah dokumen penting tentang Leonardo Da Vinci saat menuliskan buku tersebut. Dokumen tersebut ternyata milik dari ayah Leonardo Da Vinci, Ser Piero.

Dalam dokumen itu Ser Piero menyebutkan telah membebaskan seorang budak perempuan dari pengusaha Italia, Monna Ginevra. Dalam dokumen yang sama juga disebutkan budak tersebut bernama Caterina dan telah bekerja dengan Monna Ginevra selama dua tahun.

Disebutkan juga dalam dokumen bahwa Caterina adalah budak yang dibawa dari wilayah Kaukusus di Asia Tengah untuk diperdagangkan ke Italia.

Halaman Selanjutnya
img_title