Takjub! Dukungan Ribuan Warga Bandung pada Palestina, Lakukan Doa Bersama

Semangka Jadi Simbol Dukungan untuk Palestina
Sumber :
  • Time

Bandung – Serangan Israel terhadap Palestina hingga saat ini masih terus berdatangan.  Banyaknya korban jiwa yang didominasi anak-anak pun sontak membuat banyak negara mendukung hingga membela Palestina. 

Baba Vanga Ramal Perang Dunia III Akan Terjadi, Gegara Konflik Iran-Israel?

Seperti salah satunya Indonesia, tepatnya di Bandung Jawa Barat  baru-baru ini  menunjukkan kepeduliannya terhadap warga Palestina yang tengah ditimpa gempuran dari negara Israel.  Diketahui melalui sebuah unggahan video yang dibagikan oleh akun @infobandungkota pada  21 Oktober 2023 lalu, ribuan warga kota Bandung Jawa Barat nampak memadati  beberapa titik jalan.

Kampus-kampus di Amerika Serikat Banyak Demo, PM Israel Merasakan Ini

Dalam video viral tersebut memperlihatkan, begitu besarnya kepedulian mereka terhadap Palestina yang tengah ditimpa ditimpa gempuran dari Israel.  Terlihat, banyak massa yang melakukan aksi longmarch dari Gedung Sate menuju Gedung Merdeka Bandung.

Aksi ini sebagai dukungan kepada warga Palestina dan mengecam bombardemen militer Israel ke kawasan Gaza, Palestina.Selain melakukan longmach, menurut keterangan caption unggahan video tersebut ribuan warga Bandung juga melakukan  doa bersama, hingga penggalangan dana di sepanjang Jalan Merdeka depan BIP dan akan dilanjutkan ke Gedung Merdeka, Jalan Asia Afrika, Kota Bandung.

Hamas Melunak, Setujui Konflik dengan Israel Pakai Solusi Ini

Mengharukannya lagi, ribuan warga Bandung Jawa Barat mengenakan pakaian senada  yang dilengkapi atribut lengkap seperti bendera Palestina, hingga spanduk dukungan Free Palestina.

Reaksi Warganet

Unggahan video yang viral di media sosial tersebut, sontak berhasil menuai reaksi warganet di media sosial. Tak sedikit yang merasa haru dengan aksi warga Bandung yang begitu peduli pada warga Palestina.

"kenapa yg kayak gini di tv tidak ada... " tulis warganet.

"Alhamdulillah bisa berada di tengah " mereka semoga kelak jdi saksi dn do'a kita semua semoga palestina segera merdeka," tulis warganet lain.

"terharu.... ini bukan cuma sekedar unjuk rasa dukungan tp akan jd pemberat timbangan amal baik kita kelak," tandas pengguna media osial lainnya.

warga Bandung emang keren bgt Masya Allah????semoga Allah slalu lindungi kita semua terutama sodara² kita yg di Palestine," tulis warganet.

"tadi ikutan juga, pas dateng gak kuat nangis banget hati tuu kek ngerasain banget sakitnya saudara kita disana gmna," kata lainnya.

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya