Banana Crumble, Cake Modern dengan Kearifan Lokal

kue kekinian dengan bahan pilihan dengan rasa yang tidak pernah bohong
Sumber :
  • vstory

VIVA – Setiap wilayah di Indonesia pasti memiliki kelebihan dan daya tarik sendiri-sendiri. Mengunjungi suatu tempat, tidaklah sah jika tidak membawa buah tangan. Membawa buah tangan menjadi kebiasaan atau tradisi bagi pelancong pada umumnya.

UMKM Binaan BRI Ini Jadi Kuliner Rekomendasi Pemudik di Pekalongan

Kebiasaan inilah yang kemudian menjadi peluang besar bagi pada pengusaha-pengusaha atau usaha mikro untuk menciptakan sesuatu yang bisa dijadikan oleh-oleh. Baik berupa barang dengan ciri khas kearifan lokal, maupun makanan camilan yang mudah dibawa serta unik bagi peminat kuliner.

Dengan zaman yang semakin canggih ini semua produk bisa dipasarkan kapan saja dan di mana saja. Tidak susah untuk mencari pembeli dengan bermodalkan promosi di media sosial yang sedang maraknya sekarang.

Fakta-fakta Menarik tentang Pakistan, Negara dengan Jumlah Muslim Terbesar di Dunia

Kota Pontianak yang merupakan ibu kota provinsi Kalimantan Barat merupakan salah satu kota dengan kunjungan wisatawan atau pelancong yang rutin setiap tahunnya. Pada 2019 ini, pengunjungnya hampir mencapai satu juta orang yang terdiri dari wisatawan domestik dan mancanegara.

Kota Pontianak memiliki wisata yang menarik dan unik. Selain itu, kota ini juga memiliki event rutin tahunan yang sangat menarik wisatawan untuk dikunjungi. Sebagai contoh di mana pada suatu waktu dan suatu tempat kita tidak akan melihat bayangan kita di siang hari saat matahari tepat di atas kepala, yang terkenal dengan sebutan Titik Kulminasi Nol Khatulistiwa dan Festival Budaya Cap Go Meh yang merupakan acara budaya masyarakat Tionghoa di sana.

Membanggakan! 5 Makanan dan Minuman Indonesia Sukses Pikat Hati UNESCO, Terbaru Ada Jamu

Seperti kalimat pada umumnya yang mengatakan, tidaklah pas jika mengunjungi suatu tempat tapi tidak mencicipi kuliner di sekitarnya. Berangkat dari itu, banyak pengusaha-pengusaha atau unit usaha mikro memanfaatkan hal tersebut.

Salah satu kue yang biasa dijadikan oleh-oleh dan paling diminati di Pontianak yaitu banana crumble, nastar dan nastar crumble. Produk-produk tersebut dibuat dari bahan-bahan yang merupakan khas dari Kota Pontianak, yaitu pisang dan nanas. Pisang dan nanas sangat banyak di pasaran dan merupakan hasil pangan yang mendominasi di Pontianak.

Banana crumble merupakan cake yang terbuat dari buah pisang pilihan yang dicampur bahan-bahan premium sehingga menghasilkan cake yang sangat sempurna dengan tekstur lembut dan sangat menggugah selera.

Selain itu, ada juga nastar crumble dengan bahan buah nanas pilihan yang dicampur bahan premium. Selai nanasnya dibuat sendiri menggunakan gula asli tanpa pemanis buatan. Teksturnya pun lembut dan sangat gurih dimakan, cocok untuk menemani saat santai dengan segelas minuman hangat.

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya
Disclaimer: Artikel ini adalah kiriman dari pengguna VIVA.co.id yang diposting di kanal VStory yang berbasis user generate content (UGC). Semua isi tulisan dan konten di dalamnya sepenuhnya menjadi tanggung jawab penulis atau pengguna.