Buni Yani Mengaku Tak Edit Video Pidato Al Maidah Ahok

Buni Yani
Sumber :
  • www.facebook.com/buniyani/

VIVA.co.id – Buni Yani, pengunggah video pidato Basuki Tjahaja Purnama alias Ahok ke akun media sosial Facebook, mengaku tidak pernah mengedit rekaman video Ahok itu.

Polisi Ungkap Motif TikToker Galih Loss Buat Konten Diduga Menistakan Agama

Menurut Buni, dia tidak pernah sedikit pun memotong atau juga mengedit video Ahok itu, sebelum memuatnya di akun Facebook pribadinya.

Buni mengaku, tidak mengerti cara mengedit video dan tidak memiliki alat untuk memotong dan mengedit video.

TikToker Galih Loss Resmi Ditahan, Terancam Hukuman Penjara 6 Tahun

"Saya dituduh memotong yang dari 1 jam 40 menit jadi 31 detik. Tak benar, saya dapat sudah seperti itu, saya enggak punya alat untuk editing. Saya enggak punya kepentingan juga untuk apa edit edit," kata Buni Yani saat jumpa pers di Wisma Kodel, Kuningan, Jakarta Selatan, Senin, 7 November 2016.

Buni menuturkan, dirinya mendapatkan video itu dari akun media bernama MediaNKRI. Selain media itu, menurut Buni, Pemerintah Provinsi DKI Jakarta, merupakan pihak pertama yang mengunggah video itu di situsnya.

Usai Ditangkap Polisi, TikToker Galih Loss Minta Maaf, Janji Tak Buat Konten Serupa

"Saya dapat dari akun MediaNKRI, sebelum akun MediaNKRI, yang lebih upload adalah web resmi Pemprov DKI," kata Buni.

Seperti diketahui, video pidato Ahok menjadi heboh setelah diunggah Buni Yani di akun Facebook pribadinya. Dalam perbincangan dengan tvOne, Buni mengakui kesalahannya karena tidak memasukan kata pakai dalam komentar video. Padahal, dalam rekaman video, Ahok menggunakan kata pakai dalam pidato Al Maidah di Kepulauan Seribu.

 
Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya