Mahfud MD Pelajari Syarat Konvensi Capres Demokrat

Mahfud MD Dijemput Ratusan Warga
Sumber :
  • VIVAnews/Fernando Randy
VIVAnews - Setelah menyatakan siap maju dalam pemilihan presiden 2014, Mahfud MD mulai menimbang kemungkinan ikut konvensi capres termasuk yang bakal diselenggarakan Partai Demokrat. Mahfud mengatakan hal ini saat ditemui usai menghadiri peluncuran buku Ketua Komisi Yudisial Eman Suparman di gedung KY, Jakarta, Selasa, 23 April 2013.
Jangan Asal Pilih Lensa Kontak, Bisa Sebabkan 5 Masalah Serius Ini

"Pokoknya semua kemungkinan dianalisis dan berjalan," kata Mahfud.
Jasad Wanita Open BO yang Dibunuh Hanyut Dibuang di Kali Bekasi Hingga ke Pulau Pari

Saat ini, Mahfud sedang mempelajari apa saja persyaratan untuk bisa ikut dalam konvensi Partai Demokrat. Menurutnya, konvensi di Partai Demokrat sangat bagus untuk memberi tafsir yang dinamis pada konstitusi, sehingga tidak harus terbelenggu dengan capres atau cawapres dari partai.
Program Makan Siang Gratis Prabowo-Gibran Butuh 6,7 Juta Ton Beras per Tahun

"Kita lihat-lihat dulu syaratnya apa, kapan dimulai, konsekuensinya apa, kewajiban saya apa, itu kita lihat dulu. Tapi pada dasarnya saya terbuka untuk semua opsi," ungkap dia.

Mantan Menteri Pertahanan ini pun tidak keberatan jika hanya menjadi calon wakil presiden. "Kita lihat lah semua kemungkinan itu. Jadi sekarang belum memutuskan apa-apa kecuali bersedia," ujarnya.

Partai Demokrat memutuskan akan menggelar konvensi atau membuka ruang para kader untuk menyampaikan gagasan dan pendapat soal pencalonan presiden dan wakil presiden. Mekanisme ini juga membuka peluang bagi tokoh di luar kader untuk diusung sebagai calon presiden.

Anggota Dewan Pembina Demokrat, Melani Leimena, mengatakan dengan mekanisme ini maka Kepala Staf Angkatan Darat Jenderal Pramono Edhie dan mantan Ketua Mahkamah Konstitusi Mahfud MD berpeluang untuk maju.(umi)

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya