Bursa Kabinet SBY

Gamawan yang Pernah Hilang 5 Hari di Rimba

VIVAnews - Banyak prestasi yang diraih Gubernur Sumatera Barat Gamawan Fauzi selama berkarier di panggung birokrasi. Tapi siapa sangka karier melejit ini diperolehnya setelah hilang selama lima hari di hutan kawasan Bukit Barisan?

Bagi Gamawan, peristiwa ini yang dikatakannya sebagai cobaan terberatnya selama menjadi Bupati Solok. Tak bisa dipungkiri, lolos dari lebatnya hutan Bukit Barisan menjadikan Gamawan Fauzi semakin populer di mata publik Sumatera Barat.

Sejumlah media massa lokal maupun nasional menayangkan kisah Gamawan yang berhasil ditemukan dengan selamat setelah hilang lima hari itu. Sebelum kejadian pada Agustus 1999 itu, Gamawan hanya dikenal sebagian besar masyarakat Solok dan sejumlah birokrat di Sumatera Barat.

"Harus diakui, popularitas beliau meningkat setelah kejadian itu. Mungkin ada orang menilai peristiwa itu sebagai sensasi pak Gamawan untuk mencari popularitas, tapi sebenarnya bukan seperti itu," kata Johnny Roozeno (60 tahun), komandan pencarian Gamawan Fauzi serta petinggi daerah Kabupaten Solok yang hilang saat itu.

Menurut Johnny yang menceritakan kembali peristiwa itu Senin 19 Oktober 2009, Gamawan melakukan napak tilas dari Desa Paninggahan, Kabupaten Solok, menuju Lubuk Minturun, Kota Padang, atas dasar permintaan ninik mamak Paninggahan. Saat itu, rombongan Gamawan dan sejumlah pejabat di kabupaten tersebut meninjau tanah ulayat masyarakat Paninggahan yang berperkara dengan Belanda. Dalam kondisi normal, jalan tembus dari Kabupaten Solok menuju Padang bisa dicapai dalam tempo 18 jam.

Namun setelah sehari perjalanan, rombongan Gamawan dan terpecah menjadi tiga rombongan besar ini diakibatkan karena tawon tanah yang mengamuk. "Kondisi ini yang memecahkan rombongan Gamawan menjadi tiga dan keluar dari hutan pada tiga lokasi berbeda," kata Johnny.

Tim yang dikomandoi Johnny berhasil mengetahui kondisi Gamawan dan rombongan pada hari ketiga setelah terpisah. Komunikasi tim pencari dengan rombongan Gamawan berlanjut lewat handy talky yang kebetulan tertangkap gelombangnya. Pada hari keempat, tim pencari berhasil menemukan Gamawan dengan 115 rombongannya dalam kondisi terisolasi di patahan bumi yang merupakan air terjun. "Beliau terharu saat kita temui dan kondisinya sangat kekurangan makanan," kata Johnny.

Bagi Gamawan, hilang selama lima hari di hutan tersebut menjadi pengalaman berharga bagi dirinya.  Kejadian ini dianggapnya sebagai cobaan terberat yang dialami sepanjang karirnya sebagai bupati. Dan, tak bisa dipungkiri, setelah kejadian itu popularitasnya meningkat dan berhasil mendapatkan sejumlah penghargaan dari presiden.

Enam tahun setelah kejadian itu, Gamawan berhasil duduk sebagai Gubernur periode tahun 2005 hingga 2010. Belum genap lima tahun menjalankan tugas, Gamawan juga diprediksi akan mengisi kursi Menteri Dalam Negeri di kabinet SBY-Boediono.

Laporan Eri Naldi | Padang

Bikin Istri dan Pacar Senang, Ini Pilihan Mobil Baru Buat Gaji UMR

Baca juga:

Gamawan Fauzi, Membangun Karir dari Minang

Film Keajaiban Air Mata Wanita Sajikan Keajaban dan Kehangatan
Como 1907

Klub Milik Orang Indonesia, Como Resmi Promosi ke Serie A Italia

Como mengakhiri penantian 21 tahun untuk kembali ke Serie A setelah bermain imbang 1-1 dengan Cosenza di Stadio Comunale G. Sinigaglia, Sabtu dini hari WIB, 11 Mei 2024.

img_title
VIVA.co.id
11 Mei 2024