Grup A

KROASIA

Timnas Kroasia
Sumber :
  • REUTERS/Antonio Bronic
Julukan:
Penentu Jerman Juara Piala Dunia Lelang Sepatunya
Vatreni (The Blazers)

Presiden FIFA Sebut Messi Tak Pantas Raih Bola Emas
Asosiasi: Croatian Football Federation (FFF)
Presenter Wanita Ramai-ramai Baca Berita Piala Dunia Tanpa Busana

Konfederasi: UEFA
Pelatih:
Niko Kovac

Kapten:
Darijo Srna

Prestasi terbaik:
Peringkat 3 Piala Dunia 1998

Penampilan ke:
4 (1998, 2002, 2006, dan 2014).

Pada 1930-1990, Kroasia masih tergabung dengan Yugoslavia. 


Profil Singkat
Piala Dunia 2014 akan menjadi kesempatan Kroasia untuk kembali mengukir sejarah seperti 16 tahun silam. Berstatus sebagai tim debutan di Piala Dunia 1998, Kroasia mampu tampil mengejutkan.


Kroasia yang saat itu ditangani Miroslav Blazevic mampu menembus babak semifinal. Hebatnya, negara Semenanjung Balkan itu mampu mengalahkan Jerman

dengan skor telak 3-0 di babak perempatfinal. Laju Kroasia baru berhenti di tangan tuan rumah Prancis di fase 4 besar. Tim Ayam Jantan mengalahkan Kroasia dengan skor 2-1.


Kendati gagal melaju ke final Piala Dunia 1998, kekuatan Kroasia tetap tidak bisa dipandang sebelah mata. Mereka mampu meraih posisi 3 usai mengalahkan Belanda 2-1.


Pemain Kroasia yang tampil di Piala Dunia 1998 pun dijuluki generasi emas. Robert Jarni, Goran Vlaovic, Robert Prosinecki dan Davor Suker menjadi aktor di balik penampilan gemilang Kroasia pada Piala Dunia 1998.


Sayangnya, seiring berjalannya waktu, prestasi Kroasia di kancah sepakbola Eropa dan dunia melorot. Pada Piala Dunia 2002, langkah Kroasia terhenti di babak penyisihan grup. Begitu juga dengan Piala Dunia 2006 di mana Kroasia tidak mampu menembus 16 besar. Pemain generasi emas Kroasia tampaknya belum terlihat lagi sampai saat ini.


Pada Piala Dunia empat tahun lalu, Vatreni gagal menembus putaran final. Langkah Kroasia terhenti di fase kualifikasi. Padahal, dua tahun sebelumnya, di ajang Piala Eropa 2008, Kroasia mampu mencapai perempatfinal.


Melewatkan dua Piala Dunia agaknya menjadi motivasi tersendiri bagi Kroasia untuk bisa tampil di Brasil tahun ini. Kroasia berstatus sebagai runner-up grup A

zona UEFA. Kroasia bisa lolos ke Piala Dunia 2014 melalui zona playoff.


Menghadapi Islandia di zona playoff, Kroasia sempat bermain imbang tanpa gol di pertemuan pertama. Namun, mereka berhasil menyambar satu tiket ke Piala Dunia usai memetik kemenangan dua gol tanpa balas di leg 2.
Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya