Seret Gelar, Alasan Ibrahimovic Sempat Gabung ke Inter Milan

Zlatan Ibrahimovic dan Mario Balotelli saat masih memperkuat Inter Milan
Sumber :
  • Daily Mail

VIVA – Zlatan Ibrahimovic membuat pengakuan soal keputusannya bergabung dengan Inter Milan pada 2006 silam. Kala itu dia meninggalkan Juventus setelah terdegradasi ke Serie A karena tersandung skandal Calciopoli.

16 Klub Ini Pastikan Tiket ke Liga Champions Musim Depan, Siap-siap dengan Format Baru!

Kala itu, pemain yang biasa disapa Ibra ini mengaku sempat bimbang memilih pelabuhan baru kariernya. Ada dua opsi yang paling tampak, yakni tawaran pindah ke Inter atau tetangganya, AC Milan.

Setelah berdiskusi panjang dengan sang agen, Mino Raiola, Ibra lalu memilih Inter. Dia pun sekarang membeberkan alasan bergabung dengan Nerazzurri ketimbang Rosonerri.

Afrika dan Eropa Lengkap! 26 Tim Ini Pastikan Tiket ke Piala Dunia Antarklub 2025

Rupanya, di balik keputusan tersebut Ibra mencari tantangan. Dia mengaku tertarik membantu La Beneamata karena mereka seret prestasi dalam 17 tahun belakangan, khususnya Scudetto.

"Saya pilih Inter ketimbang Milan, karena Milan sudah juara Liga Champions, sedangkan Inter tidak meraih Scudetto dalam 17 tahun belakangan," kata Ibra.

Terpopuler: 6 Pemain Bidikan Inter Milan, Pengakuan Pelatih Korsel Usai Dihajar Indonesia

"Ronaldo, Roberto Baggio, Christian Vieri dan Andrea Pirlo, mereka semua hanya berlalu di Inter. Tak ada gelar, meski merupakan pemain besar. Saya pikir, jika bisa meraih prestasi di sana, maka saya akan membuat sejarah," ujarnya seperti dilansir Football Italia. (mus)

Inter Milan pastikan Scudetto ke-20

Dapat Kuota Tambahan, Serie A dan Bundesliga Kirim 5 Wakil ke Liga Champions Musim Depan

Liga Champions musim 2024/25 mendatang akan diikuti 36 peserta. Ada empat kuota tambahan karena sebelumnya peserta ajang ini adalah 32 klub.

img_title
VIVA.co.id
5 Mei 2024