Penampilan Menjanjikan Ronaldo Bikin Zidane Tersenyum

Pemain Real Madrid saat merayakan gol Cristiano Ronaldo.
Sumber :
  • https://twitter.com/realmadriden

VIVA.co.id –  Megabintang Real Madrid, Crisitiano Ronaldo sedang menjalani sanksi lima pertandingan. Dia masih harus absen dalam 3 laga lagi bersama Madrid, akibat mendapat kartu merah dan mendorong wasit di leg 1 Piala Super Spanyol melawan Barcelona.

Harry Kane Butuh Pembuktian, Real Madrid Jadi Tumbal?

Beruntung, Ronaldo masih bisa unjuk gigi dalam laga persahabatan. Pemain internasional Portugal ini tampil cemerlang saat Los Blancos menekuk Fiorentina 2-1 dalam duel Santiago Bernabeu Trophy, Kamis dini hari WIB, 24 Agustus 2017.

(Baca juga : Ronaldo Bawa Real Madrid Juara Trofi Santiago Bernabeu)

Kata Ancelotti Jelang Duel Real Madrid Vs Bayern Munich

Ronaldo menyumbangkan satu gol dan satu assist saat bersua La Viola. Penampilan apik Ronaldo ini membuat pelatih Los Blancos, Zinedine Zidane tersenyum.

"Itulah yang bisa dia (Ronaldo) lakukan di sini. Kami senang bisa memilikinya. Kami tampil disiplin dan memulai dengan baik," kata Zidane pada Real Madrid TV.

Cek Fakta: Timnas Indonesia U-23 Dibela Ronaldo dan Messi Akibat Dicurangi Wasit di Piala Asia

"Saya senang karena banyak fans yang datang dan ini sangat penting untuk kami. Kami mencapai apa yang kami inginkan. Trofi ini tetap ada di sini dan kami semua senang," lanjut pelatih asal Prancis ini.

Di laga kontra Fiorentina, Zidane menurunkan beberapa pemain yang jarang dimainkan. Dia pun merasa senang dengan penampilan timnya.

"(Dani) Ceballos, Marcos (Llorente), Borja (Mayoral), dan Cristiano, semuanya mendapatkan kesempatan bermain," tutur Zidane.

"Sekarang, kami harus beristirahat dan besok kami mulai berpikir mengenai pertandingan LaLiga melawan Valencia (hari Minggu), yang akan berlangsung sesaat lagi," sambungnya.

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya