Timnas Wanita Indonesia Segera Cari Pemain untuk Piala AFF

Rully Nere
Sumber :
  • VIVAnews

VIVA.co.id – Setelah menunjuk Rully Nere sebagai pelatih Timnas wanita Indonesia, PSSI segera bersiap untuk melakukan seleksi pemain. Anggota Komite Eksekutif PSSI Bidang Sepakbola Wanita, Papat Yunisal mengatakan, rencananya seleksi akan berlangsung di kota Solo 8 Maret mendatang.

Timnas China dan Korsel Tiba di Bali untuk Tampil di Piala Asia Wanita U-17

Seleksi tersebut adalah untuk mencari pemain yang akan mengikuti Piala AFF Wanita 2017. Untuk seleksi pemain, tidak hanya melibatkan Asosiasi Sepakbola (Asprov PSSI), namun juga Polisi wanita (Polwan) dan Korps Wanita Angkatan Darat (Kowad).

"Untuk seleksi nanti sifatnya invitasi. Kami akan mengundang sembilan Asprov dan dari Polwan dan Kowad. Seleksi dari 8-16 Maret, Rully Nere dan Direktur Teknik PSSI, Danurwindo akan turun langsung," kata Papat saat dihubungi VIVA.co.id, Rabu, 15 Februari 2017.

Piala Asia Wanita U-17 Segera Dimulai di Pulau Dewata, Gratis Buat yang Mau Nonton

Menurut Papat, nantinya akan ada 30 pemain yang akan mengikuti pemusatan latihan (TC). TC akan bertempat di Lumbuk Linggau, Sumatera.

Papat menuturkan, TC akan berlangsung dari akhir Maret-22 Mei. Alasan pemilihan Sumatera sebagai tempat TC adalah lapangan bagus, dan difasilitasi langsung oleh wali kota.

Satoru Mochizuki Ungkap Kriteria untuk Pemain Timnas Indonesia Wanita U-17

"Saya dan Rully Nere akan ke Linggau untuk melihat langsung, pekan depan. 30 pemain akan mengikuti TC, sebelumnya nanti dipilih lagi menjelang Piala AFF," ucap Papat. (ms)

Duel Timnas Korea Utara vs Korea Selatan di Piala Asia Wanita U-17 2024

Timnas Korea Utara Bantai Korea Selatan 7-0 di Bali

Timnas Korea Utara menghajar Timnas Korea Selatan dengan skor 7-0 pada pertandingan grup A Piala Asia Wanita U-17

img_title
VIVA.co.id
6 Mei 2024