Real Madrid Kembali Menang Besar atas Napoli

Sergio Ramos merayakan gol ke gawang Napoli
Sumber :
  • Reuters

VIVA.co.id – Real Madrid memastikan lolos ke putaran selanjutnya, dengan agregat 6-1 atas Napoli. Pasukan Zidane berhasil menambah kemenangan 3-1, pada leg kedua putaran 16 besar Liga Champions, Rabu dini hari 8 Maret 2016.

5 Klub Sepakbola yang Sering Tampil di Final Liga Champions, Real Madrid Teratas?

Napoli sebenarnya bermain impresif di babak pertama. Dries Mertens yang jadi tumpuan, memperlihatkan gebrakannya di menit pertama. Pemain sayap Belgia, itu berhasil menerima bola di wilayah Real Madrid, tapi tendangannya masih bisa ditepis ke atas mistar gawang.

Napoli terus membangun serangan lewat sisi sayap. Jose Callejon melepas umpan silang di menit empat, yang sayangnya tidak bisa dikejar Marek Hamsik. Elseid Ghoulam memperoleh peluang di menit tujuh, sayang tembakannya dapat diantisipasi dengan mudah Keylor Navas.

Jude Bellingham Terbaik, Ini 5 Fakta Menarik Real Madrid Benamkan Napoli

Semenit kemudian, Napoli kembali mengancam pertahanan Madrid lewat Hamsik, namun tendangannya terlalu melebar. Hingga 10 menit laga berjalan, Napoli yang tampak mendominasi permainan, dan hampir terkena serangan balik yang dibangun Karim Benzema dan Gareth Bale di menit 11.

Serangan balik kembali dilakukan skuat Zinedine Zidane pada menit 15. Bale menerima umpan di sisi kanan, menyodorkan bola pada Toni Kroos, yang tendangan volinya justru mengarah langsung pada Pepe Reina.

5 Fakta Menarik Jelang Duel Napoli vs Real Madrid

Lewat 20 menit, intensitas permainan seperti menurun karena kelelahan, membiarkan Real Madrid mulai mendominasi bola. Kalidou Koulibaly dengan jeli bisa melindungi pertahanannya di menit 22, dengan menggagalkan rencana Bale mengirim bola bagi Ronaldo dan Benzema.

Dua menit kemudian, pemain yang diharap membuat mukjizat sukses mencetak gol. Mertens yang menjadi pahlawan kemenangan Napoli atas AS Roma akhir pekan lalu, bisa menuntaskan umpan dari Hamsik dengan penyelesaian yang sangat baik.

Sukses dengan satu gol, Napoli terlihat kembali bergairah melakukan serangan bertubi-tubi.  Napoli butuh satu gol lagi, untuk membuat agregat jadi 3-3 dan mereka lolos ke babak selanjutnya, dengan keuntungan satu gol tandang.

Hingga babak pertama berakhir, tidak ada lagi gol terciotam skor masih bertahan 1-0 (agregat 2-3). Sergio Ramos mencetak gol balasan di babak kedua. Kapten Los Blancos, itu sukses mencetak gol dengan sundulan dari sepak pojok yang dilakukan Kross pada menit 52.

Hanya berselang lima menit, Ramos yang berposisi sebagai bek tengah, mencetak gol keduanya juga dari sepak pojok. Pertahanan yang buruk dari tuan rumah, membiarkan Ramos bergerak leluasa, untuk kembali membuat gol dengan kepalanya di menit 57.

Alvaro Morata yang menggantikan Karim Benzema di menit 77, melengkapi kemenangan Madrid jadi 3-1 dengan gol di menit 91. Napoli dipastikan terlempar keluar dari Liga Champions, dengan agregat kekalahan 2-6.

Susunan pemain:

Napoli: Pepe Reina, Hysaj, Raul Albiol, Kalidou Koulibaly, Elseid Ghoulam, Allan (Marko Rog 56), Amadou Diawara, Marek Hamsik, Jose Callejon, Dries Mertens, Lorenzo Insigne (Arkadiusz Milik 70).

Real Madrid: Keylor Navas, Carvajal, Pepe, Sergio Ramos, Marcelo, Carlos Casemiro, Toni Kroos, Luka Modric (Isco 81), Gareth Bale (Lucas Vasquez 68), Karim Benzema (Alvaro Morata  77), Cristiano Ronaldo.

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya