Liverpool 'Pincang' Jelang Derby Merseyside

Para pemain Liverpool rayakan gol ke gawang Manchester City.
Sumber :
  • Reuters / Jason Cairnduff

VIVA.co.id – Liverpool mendapat kabar buruk jelang laga kontra Everton di ajang Premier League, Sabtu 1 April 2017 mendatang. Bintang mereka, Adam Lallana dipastikan absen di laga dengan tajuk derby Merseyside ini. 

Daftar Juara di 4 Liga Top Eropa Musim Ini, Tinggal Tunggu Premier League

Dilansir ESPN, Lallana mendapatkan cedera ketika tampil di laga Inggris kontra Lithuania, Minggu 26 Maret 2017 lalu. Dalam laga kualifikasi Piala Dunia 2018 zona Eropa Grup F ini skuat The Three Lions menang dengan skor 2-0. 

Di laga tersebut, Lallana sempat bertabrakan dengan pemain lawan. Tidak terlihat ada masalah hingga laga berakhir, namun setelah melakukan scan pada keesokan harinya, baru lah masalah terlihat. Dia menderita cedera paha. 

Usai Liverpool, Giliran Man Utd Kena Ejek Negara Rangking Terbawah FIFA

Dilansir ESPN, pemain 28 tahun ini akan menepi selama empat pekan ke depan. Otomatis, dia akan absen ketika Liverpool menghadapi Everton (1 April 2017), Bournemouth (6 April 2017) dan Stoke City (8 April 2017). 

Kondisi ini cukup merugikan bagi The Reds. Performa impresif Lallana belakangan menjadi andalan Liverpool. Terbukti, dia sudah dipercaya tampil di 27 laga dan mencetak tujuh gol hingga pekan ke-29 Premier League. 

Arsenal Ingin Ulangi Sejarah 2002 di Old Trafford

Saat ini The Reds menempati posisi 4 klasemen sementara Premier League. Mereka mengoleksi 56 poin dari 29 laga yang dilakoni. (one)
 

Bagi fans Liga Inggris, Anda bisa unjuk gigi dengan bermain di game fantasi VIVABallr. Setelah mendownload aplikasi VIVABallr, Anda bisa bermain dan mendapatkan skor tertinggi sekaligus hadiah menarik. Mulai dari jersey sampai kemungkinan bisa terbang ke Inggris menyaksikan secara langsung pertandingan klub favorit Anda.

VIVAbola mengundang Anda dalam VIP testing untuk mencoba aplikasi VIVABallr. Klik di sini untuk mendapatkan undangan VIP testing VIVABallr, http://bit.ly/ballrid

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya