Mourinho Enggan Sesumbar Masa Depan Ibrahimovic

Penyerang Manchester United, Zlatan Ibrahimovic (kiri)
Sumber :
  • Reuters / Maxim Shemetov

VIVA.co.id – Manajer Manchester United, Jose Mourinho enggan sesumbar dalam mengomentari masa depan Zlatan Ibrahimovic. Dia mengaku siap menunggu keputusan apapun yang diambil oleh pemain asal Swedia tersebut.

Hadapi MU, Atletico Madrid Tak Mau Terkecoh dengan Magis Ronaldo

Datang dengan bebas transfer dari Paris Saint-Germain di awal musim ini. Manajemen MU hanya memberikannya kontrak satu musim.

(Baca juga: Mourinho Tertantang Melatih Timnas Brasil)

Manchester United Diganggu COVID-19 Jelang Lawan Atletico Madrid

MU beralasan kontrak dengan durasi singkat tersebut karena usia Ibrahimovic sudah memasuki 35 tahun. Namun, dia sukses memberi bukti dengan menyarangkan 26 gol dari 41 pertandingan.

"Saya hanya perlu tenang dan menunggu keputusannya. Jika keputusannya bertahan, dan dia senang dengan itu, kami akan sangat senang," tegas Mourinho, seperti dikutip dari Sky Sport.

Zlatan Ibrahimovic Tak Beruntung karena ada Ronaldo dan Messi

"Dan jika keputusan dia untuk hengkang, karena ingin mencari tantangan baru, saya tentu juga akan tetap berbahagi untuk Ibrahimovic," imbuh juru taktik asal Portugal tersebut.

(Baca juga: Jadi Korban 'Virus FIFA', Mourinho Meradang)

Bagi Mourinho, sosok Ibrahimovic amat penting bagi MU di musim ini. Namun, dia menyerahkan sepenuhnya keputusan kepada sang pemain, karena pertimbangannya akan ditentukan beberapa faktor, termasuk keluarga.

Dalam beberapa kesempatan sebelumnya, Ibrahimovic sendiri belum mau berbicara banyak mengenai masa depannya. Akan tetapi, para pendukung klub berjuluk Setan Merah banyak yang berharap dia tetap bertahan.

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya